Sapi Kurban Lepas di Tol Jagorawi, Petugas Jasa Marga Dibuat Kewalahan

sapi kurban lepas
(Tangkap layar/Instagram)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Sebuah rekaman amatir yang mengabadikan momen sapi kurban lepas di Tol Jagorawi, Bogor viral di media sosial.

Sapi berwarna coklat itu, seketika membuat lalu lintas sekitar terhenti. Pasalnya, petugas Jasa Marga sampai-sampai turun tangan untuk mengamankan.

Dilihat dari Instagram @undercover, video yang dibagikan pengguna Jalan Tol Jagorawi itu menarasikan sapi lepas di dalam tol.

BACA JUGA: Idul Adha Core 2024 Viral di X

Dalam proses evakuasi, tampak dua mobil operasional Jasa Marga mencegat sapi kabur itu di tengah tol, sehingga lalu lintas sekitar sempat terhenti.

Alih-alih akan berhasil setelah dicegat, justru sapi berwarna coklat itu tampak mengelabui dua mobil Jasa Marga.

Bukan hanya dari pihak Jasa Marga saja, terlihat juga mobil polisi yang berupaya untuk membantu proses evakuasi.

Entah apa penyebab sapi kurban itu bisa kabur di Tol Jagorawi. Namun, insiden tersebut sukses membuat jaga maya bergelimang tawa.

“Seminggu kedepan kita akan dihibur dengan video sejenis ini 😅,” celetuk salah satu netizen.

“Kerandoman setahun sekali 😭, kata netizen lain.

“Lebih menegangkan dari Fast And Furious, ” timpal netizen lagi.

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva