Sanksi Komdis Terbaru: Gegara Suporter Bandel, 4 Klub Ini Didenda 25 Juta!

sanksi komdis pssi terbaru
Logo Komdis PSSI (Gambar: PSSI)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Komite Disiplin (Komdis) PSSI lagi-lagi harus menjatuhkan sanksi denda sebesar Rp25 juta kepada dua klub dan dua panitia pelaksana pertandingan Liga 1 2023/2024.

Sanksi denda tersebut dijatuhkan Komdis PSSI gegara ulah suporter bandel yang ngeyel hadir nonton di stadion tim tuan rumah.

Sesuai aturan, Komdis PSSI akhirnya menjatuhkan sanksi denda sebesar Rp25 juta kepada klub Persib Bandung dan Persebaya Surabaya karena suporter pendukungnya hadir di kandang lawan tandang mereka.

Sedangkan sanksi denda dengan nilai yang sama dijatuhkan kepada Panitia Pelaksana (Panpel) Pertandingan klub tuan rumah, yaitu Persik Kediri dan Persija Jakarta, yang keduanya tidak bisa mengantisipasi kehadiran suporter pendukung tim lawan mereka.

BACA JUGA: Dapat Sanksi Denda 25 Juta dari Komdis, Persib Ambil Sikap

Berikut daftar klub dan Panpel Pertandingan yang dikenai sanksi denda Komdis PSSI berdasarkan Hasil Sidang Komite Disiplin PSSI tanggal 2 Agustus 2023:

1. Panitia Pelaksana Pertandingan Persik Kediri
– Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
– Pertandingan: Persik Kediri vs Persib Bandung
– Tanggal Kejadian: 28 Juli 2023
– Jenis Pelanggaran: gagal mengantisipasi kehadiran suporter Persib Bandung sebagai suporter klub tamu di stadion
– Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000

2. Klub Persib Bandung
– Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
– Pertandingan: Persik Kediri vs Persib Bandung
– Tanggal Kejadian: 28 Juli 2023
– Jenis Pelanggaran: adanya suporter Persib Bandung sebagai suporter klub tamu yang hadir dalam pertandingann
– Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000

3. Klub Persebaya Surabaya
– Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
– Pertandingan: Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya
– Tanggal Kejadian: 30 Juli 2023
– Jenis Pelanggaran: adanya suporter Persebaya Surabaya sebagai suporter klub tamu yang hadir dalam pertandingan
– Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000

BACA JUGA: Dapat Sanksi Denda 25 Juta dari Komdis, Persib Ambil Sikap

4. Panitia Pelaksana Pertandingan Persija Jakarta
– Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
– Pertandingan: Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya
– Tanggal Kejadian: 30 Juli 2023
– Jenis Pelanggaran: gagal mengantisipasi kehadiran suporter Persebaya Surabaya sebagai suporter klub tamu di stadion
– Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000

Untuk diketahui, PSSI telah menerapkan aturan baku “Kode Disiplin” yang wajib dipatuhi oleh seluruh klub peserta liga.

Tujuan dari Kode Disiplin PSSI tersebut sebegaimana diatur dalam pasal 1, adalah sebagai berikut:

(i) mengatur dan menjelaskan jenis-jenis pelanggaran disiplin,

(ii) menetapkan tindakan berupa sanksi agar kode disiplin ditegakkan sehingga pertandingan dan kompetisi berjalan disiplin sesuai dengan Laws of the Game, berlangsung fair, respect dan sportif,

BACA JUGA: Persib vs Persik Kediri: Bobotoh Jangan Datang ke Stadion Brawijaya!

(iii) mengatur tentang organisasi, tugas, kewenangan, fungsi dan kewajiban badanbadan yang bertanggung jawab dalam membuat dan mengambil keputusan atas pelanggaran disiplin,

(iv) prosedur dan tata cara yang harus diikuti oleh badan-badan dan para pihak yang terkait dengan pelanggaran disiplin.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
film Thailand terbaru 2024
Film Thailand Terbaru 2024, Ada How To Make Millions Before Grandma Dies
SUKU BUNGA BI
Tren Suku Bunga Tinggi BI: Tantangan dan Peluang bagi Bank Mandiri
anggota DPR judi online
Nama Anggota DPR Pelaku Judi Online Bakal Ketahuan!
Puncak
5 Fakta Pembongkaran Lapak PKL di Puncak Bogor
WhatsApp Image 2024-06-29 at 08.37
Sinergi PLN dan UMKM, Dukung Produksi Teh Berkualitas di Cimaung
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

3

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

BSSN Ngaku Tidak Ada Tata Kelola soal Peretasan PDN, DPR: Kebodohan!
Headline
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024, Vinicius Junior Bersinar
Kolombia Vs Kosta Rika 3-0 di Copa Amerika
Melangkah ke Perempat Final, Kolombia Vs Kosta Rika 3-0 di Copa Amerika
Foden Kembali Gabung Timnas Inggris
Jelang 16 Besar Euro 2024 Pemain Manchester City Foden Kembali Gabung Timnas Inggris
Buffon Bicara Prediksi Tim Italia di Euro 2024
Legenda Kiper Timnas Italia Buffon Bicara Prediksi Tim Italia di Euro 2024