Rp9 Triliun Disiapkan Pemerintah untuk Dana Bansos 22 Juta KPM

Prabowo Setujui Bansos Beras Selama Enam Bulan
Ilustrasi- Beras Bansos (istockhoto)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi menyatakan, pemerintah telah siapkan Rp9 triliun untuk Bansos (Bantuan sosial) dengan penyaluran bantuan pangan berupa beras 10 kilogram (kg) bagi 22 juta keluarga penerima manfaat (KPM).

Mengenai hal demikian, bantuan pangan tersebut akan dilanjutkan pada bulan Agustus, Oktober, dan Desember 2024.

“Bansos pangan (beras 10 kg) dilanjutkan pada bulan 8, 10, dan 12 dengan anggaran sekitar Rp9 Trilliun,” kata Arief dalam keterangannya, mengutip RRI, Minggu (9/6/2024).

Arief menjelaskan, Presiden memutuskan kelanjutan bantuan pangan dengan mempertimbangkan kemampuan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

Ia menambahkan, tahun lalu bantuan tersebut juga tidak berlangsung penuh selama 12 bulan, karena dalam beberapa kesempatan, Presiden Jokowi selalu menekankan pentingnya melihat postur APBN .

“Kalau APBN-nya, Ibu Sri Mulyani (Menteri Keuangan) menyampaikan kita akan lakukan tiga bulan, maka tiga bulan berarti bulan 8, 10, dan 12. Karena kita lihat juga fiskal,” ujarnya.

Dengan demikian, bantuan pangan bukan satu-satunya prioritas, namun kegiatan penting lainnya juga harus diperhatikan.

BACA JUGA: Lagi-lagi Bansos Salah Sasaran, DPR Jengkel DTKS Kemensos Selalu Bermasalah

Arief sebelumnya menyatakan, bantuan pangan berupa 10 kilogram beras akan berlanjut hingga Desember 2024, meskipun ada perubahan dalam penyalurannya.

Jika sebelumnya bantuan pangan disalurkan setiap bulan, setelah Juni akan disalurkan setiap dua bulan. Artinya, pemerintah hanya akan memberikan bantuan beras tiga kali, yaitu pada bulan Agustus, Oktober, dan Desember.

 

 

(Virdiya/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pria mutilasi kekasihnya
Ngeri! Pria di Ciberuk Serang Mutilasi Kekasihnya saat Diminta Tanggung Jawab Soal Kehamilan
eSIM dan kartu SIM
Komdigi Ajak Masyarakat Beralih ke eSIM, Begini Cara Cek Apakah HP Anda Sudah Mendukung
truk terjun sleman
Viral! Truk Pengangkut Jeruk Terjun Bebas dari Flyover Janti Sleman, hingga Hantam Rumah Warga
Penyelundupan satwa liar
Balai Karantina Lampung Gagalkan Penyelundupan 215 Kura-Kura dan 5 Ular di Pelabuhan Bakauheni
Aplikasi WhatsApp
WhatsApp Rilis 12 Fitur Baru, Mulai dari Event di Chat Pribadi hingga Transkrip Pesan Suara di Channel
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
Manchester United
Link Live Streaming Manchester United vs Wolverhampton Selain Yalla Shoot
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.