Ridwan Kamil Salat Id dan Kurban di Masjid Al Jabbar

Masjid raya Al Jabbar
Masjid Raya Al Jabbar. (Web Pemkot Bandung)

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berencana melakukan salat Idul Adha 1444 H di Masjid Al Jabbar, Gedebage, Kota Bandung, Kamis (29/6/2023).

Ridwan Kamil, istri, dan keluarga akan melaksanakan salat Idul Adha di Masjid Al Jabbar, sekaligus melaksanakan kurban sapi di sana.

“Saya berkurban dua ekor (sapi) sama istri,” ujar Ridwan Kamil usai rapat pimpinan di Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (26/6/2023).

Menurutnya, kali ini merupakan yang pertama digelar salat Idul Adha sejak diresmikan 2023.

Rapat pimpinan di awal pekan pun membahas khusus pelaksanaan Idul Adha di masjid tersebut.

“Tadi Rapim membahas persiapan Idul Adha di Masjid Raya Al Jabbar,” sebut Ridwan Kamil.

Animo Kurban

Secara umum, Gubernur berharap Idul Adha tahun ini lancar dan animo masyarakat untuk berkurban tinggi.
Terlebih penyakit kaki dan mulut (PMK) penyebarannya sudah tidak semasif tahun lalu, meski ada ancaman cacar sapi.

Di satu sisi, momentum kurban yang berdekatan dengan tahun ajaran baru, yang berarti akan ada pengeluaran lebih dari masyarakat idak akan terlalu bepengaruh pada minat berkuban.

Adapun untuk kesehatan hewan kurban, Gubernur memastikan seluruh hewan kurban akan diperiksa oleh tim pemeriksa kesehatan hewan kurban yang sudah diterjunkan sejak minggu lalu.

“Kita sudah mengirim ratusan petugas minggu lalu. Jadi warga tenang tidak ada hewan kurban yang sakit atau bermasalah (di pasar), semua sehat,” tuturnya.

Tindak Tegas

Gubernur menegaskan, jika ada pedagang yang menjual hewan kurban bermasalah akan ditindak secara tegas.

“Kalau yang dijual ada masalah pasti kita tindak,” tegas Ridwan Kamil.

Tak hanya kesehatan hewan kurban, Gubernur juga menekankan aspek lingkungan juga harus diperhatikan saat proses pemotongan hewan.

Masyarakat, kususnya yang berada di Bandung raya bisa mengikuti salat Idul Adha di masjid Al Jabbar bersama Gubernur Ridwan Kamil.

BACA JUGA: Ridwan Kamil: Jabar akan Punya PLTS Terapung Terbesar di Asia Tenggara

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
noel sidak
Viral, Noel Dicueki saat Sidak Kantor di Pekanbaru: Kayak di Surabaya?
MPL ID
MPL ID x NBA, Saat Esports dan Basket Bersatu di Satu Arena
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Inter Milan vs AC Milan Selain Yalla Shoot di Semifinal Coppa Italia Leg 2

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.