Ridwan Kamil Buka Suara Dituding Tak Sopan Ke Abah Jajang

Bagikan

CIANJUR,TM.ID: Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil memberikan klarifikasi terkait kabar yang menyebut dirinya telah tak berlaku sopan karena tidak menatap wajah Abah Jajang ketika bersalaman.

Diketahui, Abah Jajang adalah pemilik sebuah rumah yang dilatari pemandangan indah di kawasan Cianjur Selatan. Rumah milik Abah Jajang itu viral di media sosial, lantaran langsung menghadap pada air terjun Curug Citambur.

Belum lama Ridwan Kamil mengunjungi kediaman Abah Jajang dan dia membantah anggapan yang dinilai tak sopan itu.

BACA JUGA: Ridwan Kamil: Pemberian THR Tak Boleh Dicicil!

“Di beberapa akun katanya saya tidak sopan, karena dianggap tidak melihat saat pertama salaman dgn Abah Jajang,” ujar Ridwan Kamil.

“Sebenarnya saya itu melihat atuh, hanya pake kacamata hitam dan memang terdistraksi oleh teriakan ibu-ibu, sehingga sering nulah-noleh saat salaman,” ujarnya. “Pak Jajangnya juga saya rangkul dgn hangat setelahnya,” tambah Ridwan Kamil.

Curug Citambur yang terlihat menjuntai dihadapan rumah Abah Jajang merupakan air terjun setinggi 130 meter.  Curug yang berada di antara tebing tinggi ini memiliki tumbuhan hijau.

Letak rumah Abah Jajang sendiri terletak di Kampung Rawa Dewa, Desa Karangjaya, Kecamatan Pasirkuda, Cianjur, Jawa Barat.

Dikabarkan, Rumah Abah Jajang itu sudah ditawar dengan harga Rp2,5 miliar. Namun Abah Jajang tak bersedia menjualnya.

“Ada 400-an air terjun di Jabar, salah satunya Curug Citambur di Cianjur. Mari kunjungi dan jelajahi wisata 400 air terjun di Jawa Barat. Dengan bertanggungjawab tentunya, disiplin kebersihan dan ketetiban,” tuturnya melalui unggahan di akun Instagram @ridwankamil 

BACA JUGA: Ridwan Kamil: 17 Kilometer Jalan Provinsi di Cirebon Diperbaiki

(BACA JUGA)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Kejahatan Israel di Gaza Terbongkar Lewat Investig-Cover
Investigasi PBB Bongkar Kejahatan Israel di Gaza
WhatsApp Penipuan Panggilan
5 Tips Penting untuk Menghindari Penipuan Panggilan di WhatsApp
Jemaah Haji Indonesia yang Hilang Ditemukan Wafat
Jemaah Haji Indonesia yang Hilang Ditemukan Wafat
Media Asing Soroti Kematian Zhang Zhi Jie
Media Asing Soroti Kematian Zhang Zhi Jie di Badminton Asia Junior Championships 2024
Perputaran uang judi onlen
MKD Ungkap Perputaran Uang Judi Online Anggota DPR Capai 1,9 Miliar
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
Headline
Cody Gakpo Man of the Match Belanda vs Rumania
Cody Gakpo: Man of the Match Belanda vs Rumania Euro 2024
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Bakal Unjuk Rasa
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Unjuk Rasa di Depan Istana Negara
De Ligt Merapat ke Manchester United
Dapat Diskon dari Bayern Munchen, De Ligt Merapat ke Manchester United?
BWF Zhang Zhi Jie
BWF Buka Suara Soal Insiden Meninggalnya Zhang Zhi Jie