Ribuan Satpol PP Terjun Amankan TPS di Kota Bandung

Ribuan Satpol PP Kota Bandung bakal mengawal semua TPS yang ada di wilayah Kota Bandung. (Foto: Rizki Iman / Teropong Media)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Sebanyak 14.848 petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bandung disiapkan untuk menertibkan 7.424 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kota Bandung.

Sekretaris Satpol PP Kota Bandung Idris Kuswandi mengatakan, pihaknya telah menugaskan masing-masing per TPS dua orang petugas dari satuan perlindungan masyarakat (satlinmas)

“Petugas ketertiban TPS itu adalah satuan linmas,” kata Idris Kuswandi, Selasa (6/2/2024).

BACA JUGA: BPBD Cimahi Waspada TPS yang Rawan Banjir

Menurutnya, dalam pelaksanaan penertiban di TPS pihaknya akan melakukan patroli ke wilayah-wilayah yang di anggap rawan.

“Lokasinya yang berada di kawasan jalan raya, lokasinya dekat pos pemenangan, rawan banjir, longsor yang jelas itu dipetakan,” ucapnya.

Bukan itu saja kata Idris, sebanyak 104 personil Satpol PP Kota Bandung di kerahkan untuk mengamankan kotak suara mulai dari H-7 hingga kotak suara aman di tiap Kecamatan.

“Kami melakukan itu dengan patroli ke Kelurahan dengan satlinmas 104 orang dikerahkan dari H-7 sampai aman kotak suara di PPK Kecamatan,” ujarnya.

Idris menjelaskan, Satpol PP Kota Bandung akan membagi tiga shift untuk penertiban di wilayah Kota

“Nanti ke tingkat Kota jelas kami tiga shift sebanyak 104 personil linmas dan 250 angoota Satpol PP karena Satpol PP juga jumlahnya 700 orang,” imbuhnya.

Saat disinggung soal Alat Peraga Kampanye (APK), Idris mengatakan pihaknya berkoordinasi dengan Bawaslu dan KPU untuk menertibkan APK di masa tenang.

BACA JUGA: Biaya Logistik Pemilu 2024 di Papua, KPU Telan Dana Rp150 Juta Per TPS

“Itu juga kami mungkin tanggal 10 beserta unsur Bawaslu dan KPU melakukan penertiban APK di masa tenang, tanggal 11 sampai 12 kita melakukan pemeliharaan,” pungkasnya.

Laporan Wartawan Kota Bandung: Rizky Iman/Masnur

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Real Madrid
Rudiger Mengamuk, Tiga Pilar Real Madrid Terancam Absen
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
suzuki fronx
Menuju Indonesia, Suzuki Fronx Versi India dan Jepang Punya Perbedan!
bersin saat memasak cabai
Kenapa Sering Bersin Saat Memasak Cabai?
paus fransiskus meninggal
Apa Itu Tanatopraksi? Ada Dalam Proses Pemakaman Paus
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Masa Depannya Bersama Persib Selesai, Ciro Alves Sampaikan Salam Perpisahan
Masa Depannya Bersama Persib Selesai, Ciro Alves Sampaikan Salam Perpisahan
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.