Ribuan Massa Aksi di DPRD Jabar Mulai Lakukan Pembakaran dan Lempar Botol

Ribuan Massa Aksi di DPRD Jabar
Ribuan Massa Aksi Padati Gedung DPRD Jawa Barat (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Aksi unjuk rasa di depan Gedung DPRD Jawa Barat ribuan massa aksi padati depan Gedung DPRD Jawa Barat. Hal tersebut akibat kekecewaan massa terhadap keputusan janggal yang diambil oleh para Wakil Rakyat.

Salah seorang massa aksi, Indra dari Front Rakyat Menggugat Negara mengatakan, pihaknya bersama masyarakat luas akan terus melawan dan menentang ketidakadilan yang saat ini terus dilakukan oleh negara.

“Pelanggaran-pelanggaran HAM hari ini harus kita lawan dan harus kita tentang. Hidup rakyat,” kata Indra

Selain itu, Indra juga menegaskan, pihaknya mengundang seluruh masyarakat untuk terlibat dan hadir sebagai bentuk kekecewaan atas keputusan-keputusan para wakil rakyat.

“Kami mengundang juga bahkan kepada seluruh masyarakat untuk hadir dan terlibat hari ini maupun hari-hari berikutnya, sebagai bentuk kemuakan kita, kita menentang segala bentuk kekerasan negara, kita menentang ketidakadilan, dan hari ini kita bersuara atas nama masyarakat yang tertindas,” tegasnya.

Tak hanya itu, saat ini pihaknya pun sudah tidak mempercayai pemerintah maupun DPR. Sebab, menurutnya masyarakat saat ini sedang tertindas.

“Kita menyuarakan apapun yang hari ini bisa kita suarakan, kekecewaan, kemarahan dan kita akan melakukan audiensi apapun baik dengan pemerintah, DPR, dan lain sebagainya, kita akan tetap berdiri disini meluapkan kemarahan, emosi dan kita tegaskan kita akan melakukan audiensi dengan siapapun,” ujarnya.

Adapun isu yang diusung, menurutnya banyak isu yang menjadi kekecewaan masyarakat. Sebab, menurutnya massa aksi saat ini tergabung mulai dari buruh, pelajar, mahasiswa, dosen, guru dan lainnya.

BACA JUGA: Habiburokhman Kena Timpuk Botol saat Temui Pendemo di Depan Gedung DPR RI

“Warga-warga yang tertindas, warga-warga yang terampas ruang hidupnya hari ini turun ke jalan dan kita menyuarakan kekecewaan kita, tidak ada tuntutan yang spesifik, itu dikembalikan lagi kepada tiap-tiap elemen masyarakat yang hari ini akan bersuara,” pungkasnya.

Berdasarkan pantuan teropongmedia di lokasi aksi, nampak masa aksi melakukan pembakaran dan ada beberapa peserta aski yang mencoba menaiki pagar Gedung DPRD Jawa Barat, ada juga beberapa peserta akasi yang melakukan pelemparan ke arah gedung, hingga berita ini diturunkan aksi masa masih dalam keadaan kondusif dan masa aksi masih melakukan beberapa orasi.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Leo/Bagas
Leo/Bagas Gagal ke Final Japan Open 2024
Dedi Mulyadi Unggul Setelah RK Maju di Jakarta
Teka-teki Sosok 'R1', Cawagub Pendamping Dedi Mulyadi di Pilgub Jabar 2024
Aksi Peringatan Darurat
Aliansi Masyarakat Sipil Jawa Barat Sikapi Aksi Peringatan Darurat RUU Pilkada
Partai Gerindra tutup peluang usung Kaesang di Pilkada Jawa Tengah
Gerindra Sebut KIM Tak Usung Kaesang di Pilkada Jawa Tengah
Valentino Rossi
Valentino Rossi Kembali ke Lintasan, Panaskan Sirkuit Misano Minggu Ini
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Federico Chiesa Merapat ke Barcelona, Tinggalkan Juventus

3

Bobby Clark Resmi Dilepas Liverpool ke RB Salzburg

4

Borneo FC Unggul 3-0 atas Lion City Sailors ASEAN Club Championship 2024

5

Jay Idzes Siap Gagalkan Debut David De Gea Bersama Fiorentina di Serie A Liga Italia
Headline
45 Ribu Orang Terdampak Gelombang PHK
45 Ribu Orang Terdampak Gelombang PHK di Tahun 2024
Meski RUU Pilkada Batal, Ridwan Kamil Optimis Dapat Dukngan 12 Partai
Meski RUU Pilkada Batal, Ridwan Kamil Optimis Dapat Dukungan 12 Partai
Prediksi Skor Brighton vs Manchester United
Prediksi Skor Brighton vs Manchester United Premier League 2024/2025
IMG-20240824-WA0021
Link Streaming Brighton vs Manchester United Pekan Kedua Liga Inggris