Resep Sus Kering Isi Cokelat Lumer Lezat

Sus Kering Isi Cokelat
(Cookpad)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Sus kering merupakan kue kering yang isinya krim lembut dan lumer yang sangat menggoda. Camilan ini sangat cocok jika kamu jadikan teman santai untuk menonton televisi bersama keluarga.

Untuk kamu yang tertarik dengan sus kering isi cokelat ini kamu bisa mempraktekkan sendiri di rumah. Berikut adalah daftar bahan-bahan yang perlu kamu siapkan:

Adonan Sus Kering Isi Cokelat:

  • 125 gram tepung terigu serbaguna
  • 100 gram margarin
  • 250 ml air
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1 sendok teh baking powder
  • 3 butir telur ayam

Isian Cokelat:

  • 150 gram dark chocolate atau cokelat batang
  • 1 sachet kental manis cokelat
  • 2 sendok makan margarin

Langkah-Langkah Pembuatan Kue Sus Kering Isi Cokelat

1. Persiapan Margarin dan Air

Panaskan 100 gram margarin dalam panci hingga meleleh. Setelah meleleh, tuangkan 250 ml air ke dalam panci bersama margarin yang sudah cair. Tambahkan 1/2 sendok teh garam, kemudian aduk hingga merata. Panaskan campuran ini hingga mendidih, lalu matikan kompor.

2. Penambahan Tepung Terigu dan Pemasakan

Segera setelah campuran air, margarin, dan garam mendidih, tambahkan 125 gram tepung terigu serbaguna ke dalam panci. Aduk dengan cepat dan kuat hingga tercampur sempurna. Nyalakan kembali kompor dengan api kecil, dan terus aduk adonan hingga adonan kalis dan tidak lengket di panci. Matikan api.

3. Penambahan Telur dan Baking Powder

Pindahkan adonan ke dalam wadah berukuran sedang dan biarkan sejenak hingga agak dingin. Setelah itu, tambahkan 3 butir telur ayam dan 1 sendok teh baking powder ke dalam adonan. Aduk adonan dengan baik hingga semua bahan tercampur merata.

4. Pemanggangan Adonan

Siapkan loyang dan plastik segitiga dengan spuit kerang. Masukkan adonan kue sus ke dalam plastik segitiga. Semprotkan adonan ke atas loyang dengan memberikan jarak antara adonan satu dengan yang lainnya. Ini akan memastikan kue sus tidak saling menempel saat dipanggang.

Panaskan oven hingga suhu 200 derajat Celsius, lalu panggang adonan selama sekitar 20 menit. Setelah itu, turunkan suhu menjadi 150 derajat Celsius dan panggang selama 20 menit tambahan. Setelah matang, keluarkan kue sus dari oven dan biarkan dingin.

5. Persiapan Isian Cokelat

Sementara kue sus dingin, siapkan isian cokelat. Lelehkan 150 gram dark chocolate bersama dengan 2 sendok makan margarin dan 1 sachet kental manis cokelat. Setelah meleleh, tuangkan cokelat cair ke dalam plastik segitiga yang sudah diberi lubang di ujungnya.

BACA JUGA: Tips Memulai Bisnis Pastry Cokelat Untuk Pemula

6. Mengisi Kue Sus dengan Cokelat

Beri sedikit lubang di kue sus menggunakan tusuk gigi. Suntikkan isian cokelat lumer ke dalam kue sus melalui lubang yang sudah dibuat. Ulangi langkah ini untuk semua kue sus hingga terisi dengan isian cokelat secara merata.

Tips Membuat Kue Sus Kering Isi Cokelat

  • Pilih Cokelat Berkualitas: Gunakan cokelat batang yang berkualitas untuk hasil terbaik. Hindari cokelat palsu atau yang kualitasnya diragukan karena dapat mempengaruhi rasa krim isian.
  • Perhatikan Takaran Bahan: Pastikan untuk mengikuti takaran bahan yang tepat. Penggunaan bahan dalam jumlah yang berlebihan bisa mengubah tekstur dan rasa kue sus.
  • Proses Pemanggangan: Pemanggangan dengan dua suhu yang berbeda akan menghasilkan kue sus yang renyah dan tahan lama. Jangan ragu untuk mengikuti langkah-langkah pemanggangan dengan seksama.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online di Indonesia
Mobil TV Nasional Alami Kecelakaan Parah di Tol Pemalang
Sopir Truk Penabrak Mobil TVOne Terancam 6 Tahun Penjara!
tom lembong korupsi impor gula-4
Status Tersangka Jadi Sorotan, Tom Lembong Bakal Diperiksa Lagi!
Persebaya-Lanjutkan-Tren-Bidik-Kemenangan-Saat-Lawan-PSS-1692691134-27212836
Persebaya Duduki Puncak Klasemen Usai Tumbangkan PSIS Semarang 1-0
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat