Resep Sayur Asem Sunda ala Restoran Sunda

sayur asem Sunda
cookpad

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Sayur asem menjadi salah satu hidangan favorit yang kerap menghiasi meja makan sebagai menu harian. Kelezatan cita rasa segar dan asamnya membuat makanan terasa lebih nikmat. Setiap daerah memiliki variasi sayur asemnya sendiri, dan salah satunya yang paling populer adalah sayur asem khas Sunda.

Keunikan sayur asem Sunda terletak pada kuahnya yang lebih bening, memberikan sensasi yang berbeda. Bagaimana cara membuatnya? Simak resep di bawah ini dan rasakan sensasi seperti makan di restoran Sunda sejati.

Bahan-bahan Sayur Asem Sunda

  • 1 buah labu siam besar
  • 5 buah kacang panjang
  • 2 buah jagung manis
  • 50 gram melinjo
  • 25 gram daun melinjo
  • 50 gram kacang tanah rebus
  • 4 sdm air asam jawa
  • 2 lembar daun salam
  • 2 ruas lengkuas (memarkan)
  • 2 liter air
  • Garam secukupnya
  • Gula merah secukupnya

Bahan Bumbu Halus

  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 buah cabai merah
  • 3 butir kemiri sangrai
  • 1 sdt terasi

Cara Membuat 

Berikut cara membuat yang bisa kamu ikuti:

  • Sebelum memulai proses memasak, pastikan semua bahan telah kamu siapkan dengan baik. Potong labu siam menjadi dadu, kacang panjang, dan jagung manis sesuai selera. Sisihkan dalam wadah.
  • Siapkan panci di atas kompor, tuangkan air, dan nyalakan kompor. Panaskan air hingga mendidih. Masukkan lengkuas yang sudah kamu geprek dan daun salam.
  • Masukkan bawang merah, bawang putih, cabai merah, kemiri yang sudah kamu sangrai, dan terasi ke dalam food processor. Haluskan semua bumbu tersebut hingga lembut dan tercampur merata.
  • Setelah bumbu halus terbentuk, masukkan ke dalam air rebusan dan aduk rata. Biarkan hingga mendidih.
  • Masukkan potongan jagung manis dan melinjo ke dalam panci. Aduk kembali hingga rata. Ketika jagung manis hampir matang, tambahkan kacang tanah dan labu siam. Aduk sesekali.
  • Tambahkan daun melinjo dan kacang panjang ke dalam panci. Bumbui sayur asem dengan garam, gula merah, dan air asam jawa sesuai selera. Aduk hingga kuah berubah sedikit lebih gelap.
  • Masak hingga seluruh komponen sayur asem matang dengan baik. Sajikan sayur asem hangat dengan lauk pendamping.

 

(Kaje/Usk) 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
UEFA Nations League
Harry Kane Raih Penghargaan ‘Gol Terbaik Tahun 2024’ di Bundesliga
pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster
Masa Depannya Bersama Persebaya Akan Ditentukan di Laga Kontra Persib, Paul Munster Bereaksi
Kessler-Dubai-R1
McCartney Kessler Lolos ke Perempatfinal ATX Open 2025 Setelah Duel Ketat
Game Survival Horror
Rekomendasi 5 Game Survival Horror dengan Audio Paling Menyeramkan
indonesia
Xpeng Gandeng Erajaya, Pasarkan Mobil Listrik di Indonesia
Berita Lainnya

1

Rayakan Kebersamaan di Grand Hotel Preanger Dengan Iftar Buffet “Semarak Kuliner Ramadan”

2

Tok, Pemerintah Tetapkan 1 Ramadhan 1446 H Jatuh Besok 1 Maret

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Sritex Tutup Total, Hari Ini 8.400 Karyawan Terakhir Kerja
Headline
026693700_1661181196-Gregoria_R64_KejuaraanDunia2022_PBSI_20220822
Gregoria Mariska Tunjung Tunda Bulan Madu, Fokus Persiapan All England 2025
MotoGP Thailand: Marc Marquez Waspadai Pecco Bagnaia, Kualifikasi Jadi Kunci
1 RAMADHAN
Tok! 1 Ramadan Besok, Ini Hasil Pantauan Hilal
awal puasa ramadhan
Tok, Pemerintah Tetapkan 1 Ramadhan 1446 H Jatuh Besok 1 Maret

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.