Resep Puding Kolak Pisang, Dessert Buah Memanjakan Lidah

Puding Kolak Pisang 
(Cookpad)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Siapa yang tidak suka kolak pisang? Rasa manis dan gurihnya membuatnya selalu menjadi dessert favorit di berbagai kesempatan. Namun, tahukah bahwa kolak pisang dapat diubah menjadi kreasi yang lebih unik?

Puding kolak pisang hadir sebagai alternatif menarik, menyajikan tampilan menggugah selera dengan lapisan puding gula merah dan puding putih yang diisi dengan potongan buah pisang. Mari kita simak cara membuatnya dan bahan apa saja yang diperlukan.

Resep Puding Kolak Pisang 

Bahan A:

  • 1/2 bungkus bubuk agar-agar plain
  • 1 sdm tepung maizena
  • 2 sdm gula pasir
  • 50 gram gula merah
  • 1/4 sdt garam
  • 350 ml santan
  • 40 gram susu kental manis
  • 1 lembar daun pandan

Bahan B

  • 1/2 bungkus agar-agar plain
  • 1 sdm tepung maizena
  • 75 gram gula pasir
  • 1/4 sdt garam
  • 350 ml santan
  • 40 gram susu kental manis
  • 1 lembar daun pandan
  • 2 buah pisang raja matang

Bahan C

  • 2 buah pisang raja matang

BACA JUGA: Resep Kolak Ubi Sajian Menyambut Buka Puasa

Cara Membuat Puding Kolak Pisang

  • Sebelum membuat adonan puding, kukus terlebih dahulu pisang untuk topping puding. Setelah mengukusnya, kupas kulitnya, dan potong-potong pisang. Sisihkan.
  • Untuk adonan puding gula merah, campurkan bubuk agar-agar plain, tepung maizena, gula pasir, gula merah, garam, dan susu kental manis dalam panci. Tambahkan santan sedikit demi sedikit sambil aduk secara bertahap hingga rata.
  • Setelah rata, letakkan panci berisi adonan puding di atas kompor. Nyalakan kompor dengan api sedang, masak adonan puding sambil terus aduk hingga mengental dan meletup-letup. Matikan api setelah matang.
  • Tiriskan adonan puding gula merah yang telah matang dan uap panasnya mengurai. Selanjutnya, tuangkan adonan ke dalam cetakan pie, pastikan tuang secukupnya agar tidak tumpah, dan timpa adonan dengan cetakan kue talam yang berisi air.
  • Untuk adonan puding putih, campurkan bubuk agar-agar plain, tepung maizena, gula pasir, garam, dan susu kental manis dalam panci. Tambahkan santan sedikit demi sedikit sambil aduk sampai larut.
  • Letakkan panci berisi adonan puding putih di atas kompor. Nyalakan kompor dengan api sedang, masak bersama dengan daun pandan dan potongan buah pisang sambil aduk terus sampai mengental dan meletup-letup. Matikan api setelah matang.
  • Setelah itu, tuangkan adonan puding putih di atas lapisan puding gula merah yang telah mengeras. Jangan lupa tambahkan potongan pisang yang telah kamu rebus sebelumnya. Biarkan puding mengeras sebelum disajikan.

Puding kolak pisang siap memanjakan lidahmu. Dengan langkah-langkah sederhana, ciptakan dessert unik yang lezat dan menggoda. Selamat mencoba!

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Transfer Palsu
Tindak Pidana Transfer Palsu di Pondok Indah Mall Berakhir Damai
Muhamad Yani
Kisah Inspiratif Perjalanan Muhamad Yani, Lelah di Jalan, Bangkit di Harvard!
Mayat terlilit lakban
Geger! Warga Temukan Mayat Wanita Terlilit Lakban di Kamar Kos Ciamis
prabowo reshuffle kabinet
Jelang Setengah Tahun Prabowo Memimpin, Rocky Gerung: Waktunya Reshuffle Kabinet!
sirkus OCI
Dugaan Eksploitasi Sirkus OCI, Legislator Minta Polisi Usut!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Tim SAR Gabungan Temukan Korban Tertimbun Longsor di Subang Meninggal Dunia

4

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

5

Menteri PU Bubarkan Satgas Pembangunan IKN, Ada Apa?
Headline
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
sengketa lajan sekolah smansa
SMANSA Bandung Terancam Kehilangan Lahan, PTUN Menangkan PLK!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.