Real Madrid Menang Dramatis 5-2, Endrick Jadi Pahlawan Los Blancos

Real Madrid Menang Dramatis
(X/@10ardaguler)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Real Madrid berhasil melaju ke babak perempat final Copa del Rey setelah mengalahkan Celta Vigo dengan skor 5-2. Real Madrid menang dramatis atas Celta Vigo dalam pertandingan babak 16 besar Copa del Rey yang berlangsung di Santiago Bernabeu pada Jumat (17/1/2025) dini hari WIB.

Kylian Mbappe dan Vinicius Junior membuka keunggulan Real Madrid di waktu normal, namun Celta Vigo berhasil menyamakan kedudukan melalui Jonathan Bamba dan penalti Marcos Alonso.

Waktu Normal

Pertandingan ini dimulai dengan intensitas tinggi, di mana Real Madrid membuka perbedaan dibabak pertama dengan gol yang di cetak oleh Kylian Mbappe pada menit ke-37, hal ini memberikan keunggulan 1-0 bagi Real Madrid yang bertahan hingga akhir babak pertama selesai.

Pada babak kedua Real Madrid tetap main agresif dengan gol yang dicetak oleh Vinicius Jr. pada menit ke-48, yang membuat skor menjadi 2-0. Sebenarnnya Arda Guler sempat mengubah skor menjadi 3-0, akan tetapi gol tersebut dibatalkan karena offside.

Celta Vigo menunjukan perjuangan yang sangat gigih ketika babak kedua yang membuatnya bisa kembali ke jalur kemenangan, dan usaha mereka terbayarkan pada menit ke-83 ketika Jonathan Bamba menncetak gol, dan mengubah kedudukan menjadi 2-1.

Pertandingan ini semakin panas ketika Celta Vigo mendapatkan penalti di menit ke-90, dan Marcos Alonso sukses mengeksekusi penalti dengan baik, menyamakan skor menjadi 2-2 pada menit ke-90+1, memaksa pertandingan harus berlanjut ke perpanjangan waktu.

Extra Time

Di awal perpanjangan waktu pertama, kedua tim gagal mencetak gol meskipun memiliki sejuamlah peluang, akan tetapi pada babak kedua perpanjangan waktu menjadi momen dimana titik balik bagi Real Madrid.

Pada menit ke-108, Madrid kembali memimpin setelah Endrick mendapatkan gol spektakuler dari luar kotak penalti. Satu Stadion langsung bergemuruh dengan sorakan para pendukung tuan rumah.

Beberapa menit kemudian, tepatnya pada menit ke-112, Federico Valverde berhasil menambah keunggulan Real Madrid dengan gol keempatnya, setelah melepaskan tendangan jarak jauh yang tidak bisa dijangkau oleh kiper Celta Vigo, sehingga mengubah skor menjadi 4-2.

Di menit ke menit ke-119, Endirck kemballi menunjukkan kualitasnya dengan mencetak gol kedua, hal ini memastikan Real Madrid menang dramatis dengan skor akhir 5-2. Dengan gol ini menegaskan bahwa tim tuan rumah dan mengamankan tempat di babak perempat final Copa del Rey.

Pertandingan ini juga diwarnai dengan sejumlah momen penting, seperti kartu kuning yang diterima kiper Celta, Villar, pada menit ke-96 karena membuang-buang waktu, serta beberapa peluang yang gagal dimanfaatkan oleh kedua tim, seperti peluang yang dimiliki oleh Jude pada menit ke-99 yang gagal diselesaikan dengan baik di dalam kotak penalti.

BACA JUGA: Barcelona Pesta Gol, Real Betis Dibantai 5-1 di Copa del Rey 2024/2025

Celta Vigo menunjukan perlawanan yanng sangat gigih meskipun harus menelan kekalahan, mereka hampir memanfaatkan beberapa kesalahan dari Real Madrid, namun pertahanan yang kokoh dari tuan rumah bisa memastikan mereka meraih kemenangan.

Hasil ini menjadikan tuan rumah melaju ke perempat final dengan penuh percaya diri setalah Real Madrid menang dramatis, dan Endrick dinobatkan sebagai MVP pertandingan setelah mencetak dua go penting di babak perpanjangan waktu.

 

 

(Haqi/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
CPNS Dosen mundur
700 Dosen CPNS Mengundurkan Diri, Kok Bisa?
Transfer Palsu
Tindak Pidana Transfer Palsu di Pondok Indah Mall Berakhir Damai
Muhamad Yani
Kisah Inspiratif Perjalanan Muhamad Yani, Lelah di Jalan, Bangkit di Harvard!
Mayat terlilit lakban
Geger! Warga Temukan Mayat Wanita Terlilit Lakban di Kamar Kos Ciamis
prabowo reshuffle kabinet
Jelang Setengah Tahun Prabowo Memimpin, Rocky Gerung: Waktunya Reshuffle Kabinet!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Tim SAR Gabungan Temukan Korban Tertimbun Longsor di Subang Meninggal Dunia

4

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

5

Menteri PU Bubarkan Satgas Pembangunan IKN, Ada Apa?
Headline
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
sengketa lajan sekolah smansa
SMANSA Bandung Terancam Kehilangan Lahan, PTUN Menangkan PLK!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.