Reaksi Erick Thohir Soal Ahok Keluar dari Pertamina

erick Thohir ahok pertamina
(Instagram @basukibtp)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Menteri BUMN Erick Thohir merespon keputusan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang mundur dari posisinya sebagai Komisaris Utama PT Pertamina (Persero).

Erick Thohir menegaskan bahwa dirinya menghormati keputusan Ahok yang mengaku ingin total di politik dengan bergabung ke tim Capres-Cawapres 03 Ganjar Pranowo- Mahfud MD.

Erick yang tak lain menjabat pula sebagai Ketua Umum PSSI ini menegaskan bahwa Indonesia adalah negara demokrasi, sehingga tak dapat menghalangi semua keputusan Ahok.

“Kita kan negara demokrasi,” tegas Erick, seperti dilansir Antara, Sabtu (3/2/2024).

Namun Erick mengaku masih mencari figur pengganti Ahok sebagai Komisaris Utama PT Ertamina.

“Kan baru kemarin, nanti kita cari yang baik,” katanya.

BACA JUGA: Ganjar saat Mengetahui Ahok Resign dari Pertamina: Ikut ke GBK

Pada Jumat (2/2), Ahok melalui akun medsosnya mengumumkan bahwa dirinya secara resmi mundur dari Pertamina sebagai Komisaris Utama.

Ahok menyebutkan pengunduran dirinya terkait dengan dukungannya terhadap pasangan calon Ganjar-Mahfud agar tidak ada lagi kebingungan terkait arah politik dirinya

Erick Thohir sendiri menegaskan bahwa komisaris maupun direksi BUMN yang terlibat dalam kampanye partai politik maupun tim pemenangan calon
presiden harus mundur dari jabatannya.

Erick menyampaikan, Kementerian BUMN telah mengeluarkan surat kepada seluruh karyawannya untuk segera mengundurkan diri lantaran hal tersebut sudah tercantum dalam aturan di kementerian.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
ibadah haji 2025
Kenapa Wajib Vaksin Polio dan Meningitis Sebelum Berangkat Ibadah Haji 2025?
hanura bangkit
Hanura Nyatakan Bangkit, Janji Tak Akan Tunduk dari Politik Uang!
bersin saat memasak cabai-1
Tips Agar Tidak Bersin Saat Memasak Cabai, Ibu-ibu Wajib Tahu!
Apa itu MFA ASN
Apa Itu MFA ASN? Begini Cara Aktivasinya!
ijazah palsu jokowi roy suryo
Berujung Dikasuskan soal Isu Ijazah Palsu Jokowi, Roy Suryo: Konyol!
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

4

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Barcelona
Bungkam Real Madrid 3-2, Barcelona Juarai Copa del Rey 2024/2025
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.