Ratusan Pengunjung Serbu Stand PT GMG di Vocational Career Days UGM

PT GMG di Vocational Career Days UGM
Ratusan Pengunjung Vocational Career Days UGM Antusias datangi Stand PT GMG (Nofal/TM)

Bagikan

BANDUNG TEROPONGMEDIA.ID — Stand PT Gunung Mas Group (GMG) di acara Vocational Career Days diserbu para pengunjung. Acara yang digelar Universitas Gajah Mada (UGM) ini menghadirkan berbagai lowongan pekerjaan dari perusahaan papan atas.

General Manager Operation PT GMG, Adrian Wisnuputro mengatakan respon para pengunjung sangat positif. Ia  menyebut dalam skala waktu per 15 menit ada lebih dari 20 pengunjung mendatangi stand PT GMG.

“Ya jika diskalain per 15 menit ada sekitar 20 lebih pengunjung yang datang dan menanyakan tentang Perusahaan dalam acara ini,” kata Andrian kepada Teropongmedia.id.

Vocational Career Days UGM yang digelar di Gedung Inovasi dan Kreatifitas (GIK) UGM, Yogyakarta, selama dua hari pada 11-12 September 2024 ini, tidak memungut biaya pendaftaran alias gratis.

Gifari salah satu pengunjung yang mengunjungi stand PT GMG mengaku sangat senang karena bisa mengeksplor berbagai lowongan kerja dalam acara Vocational Career Days UGM.

“Sangat senang karena bisa mengeksplor lowongan yang ada, apalagi bagi yang fresh graduate,” ungkap Gifari kepada Teropongmedia.id.

PT GMG di Vocational Career Days UGM
Stand PT GMG di Acara Vocational Career Days UGM (Nofal/TM)

Sementara itu,  Novi yang juga mendatangi stand PT GMG mengaku acara ini sangat menguntungkan para pencari kerja. Ia mengatakan baru mampir ke satu stand saja, dirinya sudah  menerima banyak informasi.

“Acara ini sangat menyenangkan bagi para pencari kerja, kita mampir ke satu atau dua stand saja informasi yang didapat sudah banyak,” kata Novi.

Berbeda dengan Novi dan Gifari, Adzar yang yang masih berstatus mahasiswa, mengaku tertarik dan mendapatkan bayangan saat dirinya lulus nanti akan melanjutkan kerja dimana setelah menghadiri acara Vocational Career Days UGM.

BACA JUGA: Vocational Career Days UGM, PT GMG Buka Lowongan Kerja untuk 12 Posisi

Saat ditanya soal ketertarikan untuk bekerja di PT GMG, ketiganya kompak menjawab siap jika diberikan kesempatan.

“Kita tertarik, kalau di kasih kesempatan kita tidak akan menyia-nyiakan kesempatan itu,” ungkap ketiganya dengan penuh semangat.

 

(Usk/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
gibran mundur
Gibran Didesak Mundur, PSI Pasang Badan!
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
ijazah palsu jokowi (4)
Isu Ijazah Palsu Jokowi, Pakar: Mau Tidak Mau, Jalan Pembuktian Hanya Pengadilan
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.