Ratusan Calon PPK Ikuti Tahapan Seleksi CAT Pilkada 2024

Seleksi CAT Pilkada 2024
Penjabat Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono saat memberikan arahan. (Rizky/Teropongmedia)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Sebanyak 416 peserta calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pemilihan kepala Daerah (Pilkada) 2024 yang lolos seleksi administrasi, mengikuti tahapan seleksi tertulis metode Computer Assist Test (CAT) di Kampus UIN SGD Bandung, Selasa (7/5/2024).

Bambang berharap para peserta yang lolos seleksi dan menjadi PPK untuk Pilkada nanti mempunyai integritas, tanggung jawab, dan komitmen.

Hal tersebut guna memastikan Pilkada pada 27 November 2024 mendatang bisa berjalan secara aman dan kondusif.

“Mudah-mudahan dari seleksi ini akan terpilih yang terbaik dari segi kompetensinya. Nanti akan ada lagi tahap ketiga yaitu wawancara,” kata Bambang Tirtoyuliono.

Selain itu, Bambang juga berharap, pada pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 dapat memilih kepala daerah yang bisa mengakselerasi pembangunan dan bisa mensejahterakan masyarakat Kota Bandung.

Tak hanya itu, Bambang juga mengatakan, saat ini Kota Bandung memiliki berbagai pekerjaan rumah yang harus segera diselesaikan.

Mulai dari menekan angka kemiskinan, mencegah stunting, peningkatan sektor pariwisata dan jasa, serta ada sekitar 106 indikator lainnya.

“Siapapun itu calon Wali Kota/Wakil Wali Kota, Kota Bandung adalah kota yang sangat holistik. Potensinya sangat banyak sekali dan harus dioptimalisasi. Siapapun, mudah-mudahan bisa mengakselerasi potensi-potensi yang mempunyai nilai untuk kemanfaatan warga Kota Bandung,” ucapnya.

BACA JUGA: Bambang Tirtoyuliono Pilih Jadi Petani Ketimbang Maju Pilkada Kota Bandung

Sedangkan, Ketua KPU Kota Bandung, Wenti Frihadianti mengatakan, dari 464 peserta yang mengikuti, diseleksi dan akan dipilih 150 orang. Nantinya akan menjadi badan Ad Hoc PPK di 30 Kecamatan di Kota Bandung.

“Sebanyak 464 orang yang daftar, namun ada 416 yang lulus administrasi. Nanti kurang lebih 150 orang yang akan terpilih, per kecamatan 5 orang,” katanya

Pada tes kali ini, lanjut Wenti, para peserta mengerjakan 75 soal dengan waktu 90 menit. Jika lolos, para calon anggota PPK akan mengukuti seleksi wawancara.

“Kita berharap seluruh tahapan persiapan Pilkada serentak di Kota Bandung berjalan aman dan lancar,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Arafah Rianti
Rental PS Milik Arafah Rianti Kemasukan Maling, Pelakunya Masih di Bawah Umur
Tools AI
Praktis! 4 Tools AI Bantu Rangkum Video YouTube
IMG_1830
Dishub Kota Bandung Minta Warga Ciroyom Sabar Menunggu Pembangunan JPO
mendikdasmen menghadap prabowo
Mendikdasmen Menghadap Prabowo, Bahas Zonasi Sekolah!
MENAG SERAHKAN BAANG DUGAAN GRATIFIKASI
Menag Nasarudin Serahkan Barang Dugaan Gratifikasi ke KPK
Berita Lainnya

1

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

2

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

3

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia
arkhan kaka
Arkhan Kaka Jadi Pemain Paling Bontot Masuk Skuat Piala AFF 2024