PUBG Mobile Hadirkan Royale Pass Ace dengan 100 Level Hadiah Menggiurkan

pubg mobile
(web)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID : PUBG Mobile akan merilis sebuah pembaruan besar pada tanggal 21 Mei dengan  hadirnya format baru Royale Pass bernama Royale Pass Ace 1 (RP A1).

Menurut pengumuman resmi, Royale Pass Ace akan menawarkan total 100 level yang jauh lebih banyak dibandingkan Royale Pass Month yang hanya memiliki 50 level.

Tentu saja, dengan jumlah level yang lebih banyak, maka waktu yang dibutuhkan untuk mencapai level 100 pun akan lebih lama. Jika sebelumnya pemain diberikan waktu 4 minggu untuk mencapai level 50 di Royale Pass Month, maka dalam Royale Pass Ace, pemain akan diberikan waktu lebih lama yaitu 8 minggu untuk mencapai level 100.

Keuntungan lainnya adalah para pemain akan mendapatkan hadiah yang lebih berharga dan bervariasi di Royale Pass Ace jika dibandingkan dengan Royale Pass sebelumnya. Setelah mencapai level 100, para pemain akan mendapatkan total hadiah setara 48.000 UC.

Untuk para pemain yang berhasil mencapai level 50 di Royale Pass Ace, mereka akan mendapatkan hadiah skin eksklusif Drakonbane Remnant – Machete yang bisa di-upgrade hingga ke level tiga.

BACA JUGA: Usai Klarifikasi Dugaan Perzinahan Virgoun, Inara Enggan Komentar

Hadiah utama dari Royale Pass Ace musim pertama adalah Specter Slayer Set, sebuah kostum unik yang bisa di-upgrade hingga ke level tiga untuk membuka tiga bagian kostum yang warnanya bisa dipilih sesuai dengan selera pemain.

Sebelum pembaruan besar tersebut diluncurkan, para pemain PUBG Mobile dapat melakukan pre-order Royale Pass Ace 1 (RP A1) untuk mendapatkan berbagai bonus menarik. Periode pre-order Royale Pass Ace 1 akan berlangsung dari tanggal 12 Mei hingga 3 Juni.

Untuk melakukan pre-order, pemain dapat masuk ke Lobi Utama PUBG Mobile, lalu menuju Campaign Center yang terletak di bawah ikon ‘Shop’ dan pilih halaman ‘Royale Pass Pre-order Perks’. Dengan pre-order, para pemain akan mendapatkan bonus seperti item hadiah, fragment, dan UC.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PAN dukung Dadang Supriatna Pilkada Kabupaten Bandung 2024
Manuver PAN di Pilkada 2024 Kabupaten Bandung
Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Resmi! Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Timnas Inggris
Prediksi Skor Inggris vs Slovakia di Babak 16 Besar Euro 2024
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
yamaha Y-AMT
Yamaha Kembangkan Teknologi Y-AMT, Selamat Tinggal Kopling Manual!
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Headline
Pilkada Jakarta 2024
Kaesang Gantikan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024?
Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Lionel Messi Diparkir, Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024