Program Koperasi RW dan Youth Space Menjadi Harapan Warga Cigending Kepada Dandan-Arif

Koperasi RW Kota Bandung, Pilwalkot Bandung, Paslon Dandan Arif
Warga Cigeding Sebut Program Koperasi RW yang Ditawarkan Dandan-Arif Bisa Jadi Kunci Berantas Bank Emok (Foto: Deden Sugriwa )

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Warga RW 09, Kelurahan Cigending, Kota Bandung, paham betul akan program solutif yang ditawarkan pasangan calon walikota dan wakil walikota Bandung Dandan Riza Wardana -Arif Wijaya saat menggelar kegiatan sapa warga dan silaturahmi di RT 02 RW 09, Jumat 15 November 2024.

Deden Sugriwa (54) mengatakan, kehadiran calon Walikota Bandung Dandan Riza Wardana ke tempatnya menjadi momen berharga untuk menyampaikan keluh kesahnya tentang Bank Emok.

Menurut Deden, tak sedikit warga RW 09 yang terjerat dengan bunga tinggi yang ditawarkan Bank Emok.

“Alhamdulillah kehadiran pak Dandan ini sangat luar biasa. Hanya Pak Dandan dari 4 pasangan yang ada yang mau sapa warga dan silaturahmi ke RW 09. Jadi kami langsung menyampaikan apa saja keluh kesah ke Pak Dandan,” ujarnya.

Dia mengatakan, ada beberapa program yang ditawarkan Dandan-Arif sangat solutif dengan persoalan warga. Diantaranya adalah koperasi RW.

“Koperasi RW sangat kami harapkan karena bisa membantu kami untuk berantas bang emok. Karena kehadiran koperasi bisa membuat warga mendapatkan bantuan modal untuk berdagang,” ujarnya.

Hal senada dikatakan pemuda RW 09, Rezky Adam (24). Menurut Rezky, pemodalan dari Koperasi RW dapat bersinergi dengan youth space yang juga ditawarkan Dandan-Arif.

“Program Youth Space di setiap kecamatan membuat para pemuda menumbuhkan kreativitasnya baik dibidang seni atau berwirausaha. Di youth space pemuda bisa belajar segala hal untuk bisa mandiri sehingga bisa membuka lowongan pekerjaan,” tuturnya.

BACA JUGA: Kata OJK di Jabar Ada Bank Emok Kasih Bunga Bikin Cekek Leher

Dia menambahkan, selain Youth Space pemuda juga memiliki harapan agar Kota Bandung kembali aman dan nyaman. Menurut dia, Kota Bandung sudah tak senyaman dulu seperti yang diceritakan orang tuanya di masa kepemimpinan Ateng Wahyudi.

“Dulu mah kata Bapak teh Bandung nyaman, bersih, berbunga. Sekarang mah mau keluar sampe malam juga asa ga tenang. Semoga Pak Dandan bisa membuat Bandung nyaman dan aman lagi. Tidak ada begal,” tuturnya.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pelaku penipuan online
Sindikat Penipuan Online di Sidrap Terbongkar, 40 Pelaku Ditangkap Kodam XIV/Hasanuddin
Bupati Bandung Minta BGN Segera Tentukan Lokus SPPG
Bupati Bandung Minta BGN Segera Tentukan Lokus SPPG
pembekuan sel telur
Luna Maya Lakukan Pembekuan Sel Telur, Cek Manfaatnya!
bahaya konsumsi marshmallow berlebihan
Waspada, Ini Bahaya Konsumsi Marshmallow Berlebihan Pada Anak
1737015454308
Realme 14 Series 5G Segera Meluncur di Indonesia, Hadirkan Aura Gaming dan Performa Kelas Turnamen
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.