Prediksi Skor Benfica vs Barcelona Liga Champions 2024/2025

Liga Champions
(X/@mediotiempo)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.IDBenfica akan menjamu Barcelona di Estadio da Luz dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2024/2025. Pertandingan ini dijadwalkan berlangsung pada Kamis, (6/3/2025), pukul 03.00 WIB.

Sebelumnya, Barcelona berhasil meraih kemenangan dramatis 5-4 atas Benfica dalam pertandingan Liga Champions di Lisbon, kemenangan itu memastikan mereka finis di peringkat kedua fase liga dan melaju ke babak 16 besar.

Pertandingan di Estadio da Luz berlangsung dramatis, di mana Vangelis Pavlidis mencetak hat-trick dalam 30 menit pertama yang membawa Benfica unggul 3-1 dan 4-2. Akan tetapi, Barcelona berhasil membalikkan keadaan berkat dua gol dari Robert Lewandowski dan dua gol Raphinha, dan gol penentu tercipta pada menit ke-96, yang akhirnya mengakhiri laga dengan skor 5-4 untuk kemenangan Barcelona.

Benfica melaju ke babak 16 besar Liga Champions setelah menang dramatis di babak playoff ketika melawan Monaco, dan meski finis di posisi ke-16 pada fase liga. Mereka berhasil menang 1-0 di Prancis dan seri 3-3 di Lisbon.

Hasil imbang melawan Monaco menjadi satu-satunya dalam delapan pertandingan terakhir Benfica yang tidak berakhir dengan kemenangan. Dalam lima laga terakhir, hanya Monaco yang mampu membobol gawang Benfica. Performa defensif tim saat ini akan diuji kembali ketika menghadapi kembali Barcelona.

Barcelona berhasil meraih kemenangan impresif 4-0 atas Real Sociedad di Estadi Olímpic Lluís Companys, hal ini memperpanjang rekor kemenangan mereka menjadi enam laga berturut-turut di La Liga. Kemenangan ini mengukuhkan posisi mereka di puncak klasemen sementara.

Barcelona telah mencetak 124 gol dalam 40 pertandingan di semua kompetisi musim ini, rekor ini menjadikannya sebagai catatan terbaik La Liga sejak Real Madrid yang mencetak 132 gol pada musim 1959/60. Tim ini juga belum pernah terkalahkan dalam 15 laga di tahun 2025 dengan 12 kemenangan dan tiga hasil imbang.

Prediksi Starting XI Benfica vs Barcelona

Benfica (4-3-3): Trubin; Tomas Araujo, Antonio Silva, Otamendi, Carreras; Barreiro, Aursnes, Orkun Kokcu; Dahl, Kerem Akturkoglu, Pavlidis.

Pelatih: Bruno Lage.

Barcelona (4-3-2-1): Szczesny; Kounde, Ronald Araujo, Inigo Martinez, Balde; De Jong, Pedri, Olmo; Yamal, Raphinha; Lewandowski.

Pelatih: Hansi Flick.

BACA JUGA:

Real Madrid Tekuk Atletico 2-1 di Leg Pertama Liga Champions 2024/25

Bantai PSV Eindhoven 7-1, Arsenal Amankan Tiket Perempat Final Liga Champions

Head to Head dan Prediksi Skor Benfica vs Barcelona

5 pertemuan terakhir

22/01/25 Benfica 4-5 Barcelona
24/11/21 Barcelona 0-0 Benfica
30/09/21 Benfica 3-0 Barcelona
06/12/12 Barcelona 0-0 Benfica
03/10/12 Benfica 0-2 Barcelona.

5 pertandingan terakhir Benfica

13/02/25 Monaco 0-1 Benfica
16/02/25 Santa Clara 0-1 Benfica.
19/02/25 Benfica 3-3 Monaco
23/02/25 Benfica 3-0 Boavista
27/02/25 Benfica 1-0 Sporting Braga.

5 pertandingan terakhir Barcelona

10/02/25 Sevilla 1-4 Barcelona
18/02/25 Barcelona 1-0 Rayo Vallecano
23/02/25 Las Palmas 0-2 Barcelona
26/02/25 Barcelona 4-4 Atletico Madrid
02/03/25 Barcelona 4-0 Real Sociedad.

Prediksi skor akhir: Benfica 2-3 Barcelona.

 

 

(Haqi/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pembalap Red Bull Max Verstappen Juara GP Arab
Verstappen Klarifikasi Isu Pertengkaran Manajernya dengan Helmut Marko Usai GP Bahrain
ekaterina-alexandrova-russia-action-during-quarter-final-2020-550nw-11010030ap
Ekaterina Alexandrova Tumbangkan Mirra Andreeva, Melaju ke Perempat Final Stuttgart Open 2025
Polish_20250220_012449367-188847424
Strategi Senior-Junior Jadi Kunci Indonesia di Piala Sudirman 2025
pengembangan mineral kritis
Kembangkan Mineral Kritis, Pemerintah RI-Arab Saudi Teken MoU
francesco-bagnaia-ducati-team-1-4197437430
Francesco Bagnaia Akui Buat Kesalahan Fatal di Kualifikasi MotoGP Qatar
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Tim SAR Gabungan Temukan Korban Tertimbun Longsor di Subang Meninggal Dunia

5

Waspada Serangan Siber pada Satelit, Begini BRIN Beberkan Strategi Pengamanannya
Headline
Satpol PP Kota Bandung dan Satpol PP Jabar Tertibkan Sejumlah PKL di Kawasan Saparua
Satpol PP Kota Bandung dan Jabar Tertibkan Sejumlah PKL di Kawasan Saparua
Dedi Mulyadi Dorong Penguatan Ekonomi Desa Jabar
Dedi Mulyadi Dorong Penguatan Ekonomi Desa Jabar
Persib Bandung
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot
Rivalitas Persib dan Bali United Mulai Memanas, Bojan Hodak Beri Komentar
Rivalitas Persib dan Bali United Mulai Memanas, Bojan Hodak Beri Komentar

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.