Polri Siapkan Pengawalan Bagi Pemudik Sepeda Motor

Penulis: Budi

sepeda
(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Korps Lalu Lintas Kepolisian Negara Republik Indonesia (Korlantas Polri) telah menyiapkan pengawalan bagi pemudik sepeda motor yang nekat melakukan mudik Lebaran 2023.

Direktur Keamanan dan Keselamatan Korlantas Polri, Brigjen Pol. Ery Nursatari, mengungkapkan hal tersebut dalam Diskusi FMB9 dengan tema ‘Mudik Aman Berkesan’ yang diselenggarakan secara daring di Jakarta pada hari Senin kemarin.

“Kami berharap mudik pada  2023 betul-betul kami antisipasi. Kami sudah menyiapkan pengawalan-pengawalan,” kata Ery.

Pemudik sepeda motor menjadi perhatian utama Korlantas Polri dan pihak-pihak terkait lain karena 70 persen kecelakaan lalu lintas di jalan raya melibatkan kendaraan roda dua.

“Karena angka fatalitas kecelakaan yang sering terjadi memang disebabkan roda dua,” katanya.

Meski telah diimbau untuk tidak mudik, masih ada sejumlah masyarakat yang nekat melakukan perjalanan menggunakan sepeda motor. Dalam hal ini, Korlantas Polri akan menyiapkan pengawalan di titik-titik yang menjadi arus utama pemudik sepeda motor, seperti jalur selatan. Dengan pengawalan, diharapkan para pemudik tersebut dapat tetap tertib dan menjaga keselamatan dalam perjalanan.

Dalam upayanya mencegah pemudik sepeda motor, Korlantas Polri telah mengadakan program mudik gratis yang tidak hanya menyediakan transportasi bagi pemudik tetapi juga menyediakan pengiriman sepeda motor ke kampung halaman.

BACA JUGA: Motor Tak Disarankan Buat Mudik, Ini Alasannya

Polri juga memberikan penyuluhan masif bagi pemudik sepeda motor dan selalu mengingatkan mereka akan bahayanya. Namun, jika ada masyarakat yang tetap nekat mudik, Korlantas Polri siap menyiapkan pengawalan untuk memastikan mereka tetap selamat.

“Ini upaya-upaya kami supaya pemudik sadar. Kami selalu mengingatkan dan memberikan penyuluhan masif pemudik yang akan menggunakan roda dua. Justru kami larang karena memang ini sangat berbahaya sekali,” paparnya.

Menurut survei Kementerian Perhubungan, pada mudik Lebaran 2023 diperkirakan akan ada 123,8 juta orang melakukan perjalanan, naik sebesar 44 persen dibanding tahun sebelumnya. Dari jumlah tersebut, 25,13 juta orang atau sekitar 20,3 persen akan menggunakan sepeda motor sebagai alat transportasi utama. Daerah tujuan terbanyak pemudik Lebaran 2023 adalah Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Jawa Barat.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Silat Cimande abah khaer
Misteri Pendekar Silat Cimande: Jejak Abah Khaer yang Tak Terungkap
Desa Sehat Cirebon
Desa Bakung Lor Kabupaten Cirebon Jadi Percontohan Desa Sehat
Bule Eropa belajar silat Cimande
Ketika Belasan Bule Eropa Belajar Jurus Kuno Silat Cimande di Kampung Tarikolot Bogor
Fetty Anggraenidini
Gencar Sosialisasi Perda, Fetty Anggraenidini Ajak Warga Katulampa Kembangkan Ekonomi Kreatif
Jelang LHormati Wacana Penggunaan 11 Pemain Asing di Liga 1 Musim Depan, Persib Siap Menyesuaikan Diriga Persib vs Barito, Polisi Perketat Keamanan
Hormati Wacana Penggunaan 11 Pemain Asing di Liga 1 Musim Depan, Persib Siap Menyesuaikan Diri
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Menkes Sebut Gaji Rp15 Juta Lebih Pintar dan Sehat Dibanding Gaji Rp5 Juta?

4

Strategi Cost Leadership

5

Longsor Menutup Akses Jalan Sersan Badjuri Cihideung
Headline
Real Madrid
Link Live Streaming Sevilla vs Real Madrid La Liga 2024/25 Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Kecelakaan Kapal Perahu Nelayan Saindung Sabapa 59 Terbalik di Perairan Cikakap
Tim SAR Gabungan Evakuasi Kecelakaan Perahu Nelayan Saindung Sabapa 59 Terbalik di Perairan Cikakap
Arsenal
Link Live Streaming Arsenal vs Newcastle Selain Yalla Shoot
bocah kembar bunuh santri
Gegara Sandal, Bocah Kembar Nekat Bunuh Santri di Lampung

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.