Polres Sukabumi Terjunkan Ratusan Personel pada Operasi Ketupat Lodaya 2023

polres sukabumi
(web)

Bagikan

SUKABUMI,TM.ID : Kapolres Sukabumi Kota AKBP Ari Setyawan Wibowo mengatakan, pihaknya mengerahkan ratusan personel gabungan untuk pengamanan pada Operasi Ketupat Lodaya 2023 serta memberikan pelayanan kepada masyarakat, khususnya pemudik pada Lebaran 2023.

Personel Polres Sukabumi Kota yang diterjunkan pada Operasi Ketupat Lodaya ini sebanyak 480 personel.

“Mereka dibantu 245 personel gabungan TNI dan instansi terkait lainnya serta 144 sukarelawan dari organisasi kemasyarakatan Sukabumi sehingga totalnya sebanyak 869 personel,” kata Ari usai menggelar apel pergeseran pasukan Operasi Ketupat Lodaya 2023 di kawasan Terminal Tipe A Kota Sukabumi, Senin (17/4/2023).

Menurut Ari, ratusan personel gabungan tersebut ditempatkan atau disiagakan di 17 pos yang terdiri atas satu pos terpadu, 14 pos pengamanan (pospam), dan dua pos pelayanan.Selain bersiaga di pos-pos yang sudah disiapkan, baik yang berlokasi di sekitar pusat perdagangan, pemerintahan, wisata, maupun keramaian, sejumlah personel berpatroli keliling hingga ke pelosok permukiman masyarakat.

Ia mengatakan mereka tidak hanya untuk memberikan pengamanan selama Operasi Ketupat Lodaya 2023, tetapi juga untuk melayani masyarakat, khususnya pemudik yang melewati jalur mudik Sukabumi yang butuh pelayanan, seperti informasi mengenai arus lalu lintas dan tempat istirahat.

BACA JUGA: Pemkot Depok Siagakan 7 Pos Pengamanan Selama Mudik Lebaran

Kemungkinan besar, kata dia, jumlah pemudik yang datang ke wilayah hukumnya lebih banyak jika dibandingkan dengan musim mudik tahun lalu. Selain itu, Kota dan Kabupaten Sukabumi merupakan salah satu daerah yang menjadi tujuan mudik lebaran.

“Kami pun mengimbau kepada para pemudik agar memanfaatkan pos-pos yang telah kami dirikan, baik untuk mencari informasi beristirahat maupun yang membutuhkan pelayanan lainnya,” tambahnya.

Di sisi lain, pihaknya pun mengimbau kepada warga yang hendak mudik agar tidak menggunakan atau membawa barang-barang yang menarik perhatian pelaku tindak kejahatan.

Selain itu, selalu menggunakan perlengkapan keselamatan dalam berkendaraan, sebelum berangkat untuk memeriksa kondisi kendaraan, dan tidak memaksakan melanjutkan mengemudi jika kondisi tubuh lelah, mengantuk, atau tidak fit antisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Rapat sistem prasmanan
Kurangi Sampah, Pemda Sumedang Ganti Nasi Box dengan Sistem Prasmanan saat Rapat
tanggal nikah luna maya dan maxim
Luna Maya Dilamar Maxim, Akad Nikah Digelar di Bali Bulan Mei
Impor minyak dan LPG Amerika
Respon Tarif Trump, Bahlil akan Tingkatkan Impor Minyak dan LPG dari Amerika
Proyek Geothermal NTT
Ditolak Warga dan Gereja, Gubernur NTT Tinjau Ulang Proyek Geothermal Flores
Mayat di gorong-gorong Cisumdawu
Gempar! Mayat Wanita Ditemukan di Gorong-gorong Tol Cisumdawu
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Dortmund Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kebakaran Dahsyat Hanguskan Ratusan Kios di Pasirkoja Bandung

4

Diduga Bertransaksi dengan PSK, Kemhan Telusuri Pengendara Mobil Dinas

5

Link Live Streaming Legia Warszawa vs Chelsea Selain Yalla Shoot
Headline
Honda Dunk 2025
Honda Dunk 2025, Motor yang Bikin Pemilik Jarang Mampir ke SPBU!
Manchester United
Link Live Streaming Olympique Lyon vs Manchester United Selain Yalla Shoot
pemuda rel kereta
Aksi Nekat Pemuda Tantang Maut di Rel Kereta, KAI Ingatkan Pidana!
Titiek Puspa wafat - Instagram
Innalillahi, Legenda Musik Indonesia Titiek Puspa Wafat: Inul Daratista, Vidi Aldiano Sampaikan Duka Cita

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.