Polisi Amankan Artis Sinetron HF Terkait Kasus Narkoba

artis hf
(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Seorang artis sinetron berinisial HF alias HI (28) diamankan Polres Metro Jakarta Barat karena terlibat dalam kasus narkoba. Penangkapan ini dilakukan di sebuah apartemen di kawasan Permata Hijau, Jakarta Selatan pada Jumat (15/4/2023) lalu.

Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Muhammad Syahduddi mengonfirmasi penangkapan tersebut, namun belum memberikan rincian mengenai kronologi penangkapan dan barang bukti yang ditemukan.

“Ya benar, yang bersangkutan telah ditangkap,” kata Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Muhammad Syahduddi, saat dihubungi di Jakarta, Minggu (16/4/2023).

Kepala Satuan Narkoba Polres Jakarta Barat, AKBP Akmal juga membenarkan penangkapan ini, dan menyatakan bahwa HF ditangkap beserta barang bukti narkotika jenis sabu dan pil ekstasi.

BACA JUGA: Ini Deretan Artis yang Terima Aliran Dana Wahyu Kenzo

Masih belum diketahui peran HF dalam kasus narkoba ini, namun pihak kepolisian akan segera memberikan keterangan secara detail terkait perkembangan kasus ini.

“Mohon waktu yang kami akan menyampaikan keterangan secara detail terkait perkembangan kasus ini dalam waktu dekat,” ucap Akmal.

Kasus penangkapan artis ini menjadi sebuah pelajaran bahwa siapapun bisa terjerat dalam kasus narkoba. Pihak kepolisian terus berupaya untuk memberantas peredaran narkoba demi keamanan dan kesehatan masyarakat.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
LeBron James Lakers
Lakers di NBA Torehkan Sejarah Baru, LeBron James Tandem dengan Sang Anak
Prancis vs Belgia 16 Besar EURO 2024
Pratinjau Prancis vs Belgia 1 Juli 16 Besar EURO 2024: Prediksi Line Up dan Head to Head
Detik-Detik Mengerikan Pembunuhan Mutilasi di Garu-Cover
Detik-Detik Mengerikan Pembunuhan Mutilasi di Garut: Korban dalam Kondisi Terikat
joe biden debat pilpres amerika serikat
Penampilan Biden di Debat Pilpres Panen Kritik
Kuliner Pantai Karang Bolong Kebumen
Yuk, Intip Kuliner Unik di Pantai Karang Bolong Kebumen
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

4

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
data polri kena hack
Data Polri Kena Hack, Beredar di Dark Web!
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie di Asia Junior Championship 2024
Korban Tanah Longsor Blitar
Pencarian 6 Jam, 2 Korban Tanah Longsor Blitar Ditemukan Tewas
Spanyol Semifinal EURO 2024
Hancurkan Georgia 4-1, Spanyol Bertemu Jerman di Perempat Final EURO 2024