PKB Dukung Prabowo Jadi Capres di 2029

prabowo capres 2029
(Dakta)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Partai Gerindra menyatakan akan mengusung Presiden Prabowo Subianto sebagai calon presiden (Capres) 2029. Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid menegaskan partainya ikut mendukung Prabowo maju lagi.

“PKB juga ikut mendukung Pak Prabowo maju kembali tahun 2029,” ucap Jazilul kepada wartawan, Jumat (14/2/2025).

PKB dan Gerindra sudah menjadi satu koalisi. PKB siap bekerja sama dalam pemerintahan Prabowo Subianto untuk membangun Indonesia.

“Hemat kami, PKB dan Gerindra sudah jadi satu keluarga dalam koalisi Indonesia Maju, tentu saling memahami dan bekerja sama untuk kepentingan rakyat,” katanya.

Gerindra sebelumnya melahirkan lima keputusan dalam Kongres Luar Biasa (KLB) di kediaman Prabowo di Hambalang, Jawa Barat. Salah satunya meminta Prabowo Subianto kembali maju sebagai capres 2029.

“Meminta Pak Prabowo menjadi calon presiden dari Partai Gerindra pada Pilpres 2029. Kongres meminta Pak Prabowo agar bersedia maju kembali sebagai calon presiden pada Pilpres 2029. Beliau menjawab, ‘insyaallah’, namun meminta waktu untuk menyelesaikan tugasnya sebagai presiden dan memenuhi janji kepada rakyat,” kata Sekjen Gerindra Ahmad Muzani.

Muzani mengatakan kongres juga menetapkan Prabowo menjabat Ketum Partai dan Ketua Dewan Pembina Gerindra periode 2025-2030. Prabowo menerima aspirasi tersebut.

BACA JUGA: Prabowo Subianto Ditetapkan Jadi Ketum Partai Gerindra 2025-2030 Melalui KLB Hambalang

“Menetapkan kembali Pak Prabowo sebagai Ketua Umum DPP Partai Gerindra periode 2025-2030. DPC dan DPD meminta agar Pak Prabowo kembali menjadi ketua umum. Ketika ditanya, beliau menyatakan bahwa jika itu adalah permintaan kader, maka beliau siap menerima,” kata Muzani.

“Menetapkan Pak Prabowo sebagai Ketua Dewan Pembina. DPD dan DPC peserta Kongres meminta agar Pak Prabowo tetap menjadi Ketua Dewan Pembina, yang bertanggung jawab atas arah kebijakan partai. Pak Prabowo menyatakan kesediaannya,” sambungnya.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Windy 'Idol'
Windy 'Idol' Menangis di KPK: Saya Pengen Punya Masa Depan
Suar Mahasiswa Awards
Roadshow Perdana Suar Mahasiswa Awards 2025 Disambut Antusias di UHS
KECURANGAN UTBK SNBT 2025-1
Peserta UTBK SNBT Ketahuan Pasang Kamera di Behel Gigi Sampai Kuku, Panitia SNPMB Buka Suara
KECURANGAN UTBK SNBT 2025
2 Hari UTBK-SNBT 2025, Panitia SNPMB Temukan 14 Kecurangan
KPU PSU
KPU Beri Pesan Khusus untuk Calon yang Kalah pada PSU!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.