Pj Wali Kota Bandung Resmi Tunjuk Dharmawan Jadi Pj Sekda Kota Bandung

Pj Sekda Kota Bandung
Penjabat Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono. (Rizky Iman/Teropong Media)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono menunjuk Inspektur Kota Bandung, Dharmawan sebagai Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung.

Bambang mengatakan, penunjukan Pj Sekda tersebut yakni untuk menjamin pelayanan publik di Kota Bandung agar tetap berjalan dengan baik.

“Secara aturan clear, tidak ada kekosongan jabatan. Saya berharap beliau dapat menjalankan amanah ini dengan baik untuk mewujudkan pelayanan publik bagi masyarakat,” kata Bambang Tirtoyuliono, Senin (1/7/2024).

Bambang mengungkapkan, jabatan Sekda ini merupakan jabatan yang sangat strategis. Sehingga membutuhkan banyak tahapan yang harus ditempuh.

“Jabatan Sekda ini strategis, maka ada tahapan yang harus di tempuh semuanya,” ucapnya

Selain itu, kata Bambang, terdapat proses panjang dengan dipilihnya Penjabat Sekda. Mulai dari rekomendasi hingga persetujuan gubernur.

“Ada proses panjang mengapa inspektur ini dipilih. Harus juga mendapatkan persetujuan dari gubernur atas nama Menteri Dalam Negeri,” ujarnya

Di sisi lain, terkait tugas Bambang mengatakan, banyak tugas yang harus diselesaikan seperti dalam waktu dekat terkait Tim Anggara Pemerintah Daerah (TAPD) sebagai pertanggungjawaban APBD 2023.

BACA JUGA: Purnatugas, Ratusan ASN Kenakan Topeng Berbentuk Wajah Hikmat Ginanjar

“Paling mendesak, siang ini harus rapat TAPD, untuk pertanggungjawaban APBD 2023. Ada hal lainnya sepertti stunting, kemiskinan, kemacetan dan sebagainya,” imbuhnya

Kendati demikian, tugas dan tanggung jawab pun dilaksanakan secara kolektif. Tugas yang diberikan oleh pimpinan langsung distribusi kepada perangkat daerah.

“Bahwa kita kolektif bekerja, peran dan tugas distribusikan kepada kepala dinas atau kepala OPD,” pungkasnya.

(Rizky/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva