Piala Presiden 2024, Bersaing untuk Gelar Juara, Berikut Jadwal Lengkapnya!

Piala Presiden 2024 Digelar
Turnamen pramusim Piala Presiden 2024 Digelar (dok. pssi)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pertandingan Turnamen pramusim Piala Presiden 2024  bergulir Jumat (19/7/2024) tercatat ada delapan tim Liga 1 Indonesia yang bersaing untuk meraih gelar juara.

Berbeda dengan musim-musim sebelumnya yang hampir melibatkan semua peserta Liga 1 Indonesia, Piala Presiden kali ini hanya diikuti oleh delapan tim yang terbagi menjadi dua grup dengan masing-masing empat peserta.

Grup A

Diisi oleh tuan rumah Persib Bandung, lalu PSM Makasar, Borneo FC dan Persis Solo, yang semua pertandingannya digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

Grup B

Bali United akan bertindak sebagai tuan rumah dan tergabung bersama Persija Jakarta, Madura United serta Arema FC. Semua pertandingan grup ini digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Selanjutnya dua posisi teratas masing-masing grup nantinya berhak melaju ke partai semifinal dengan sistem single match di Stadion Manahan, Solo.

Setelah melewati partai semifinal, masih di Stadion Manahan, selanjutnya akan ada pertandingan perebutan tempat ketiga, lalu Piala Presiden 2024 akan ditutup dengan partai final yang digelar 4 Agustus 2024 mendatang.

BACA JUGA: Resmi! Persib Kenakan Jersey Baru di Piala Presiden 2024

Berikut jadwal lengkap Piala Presiden 2024:

Grup A

Jumat (19/7)

Persib Bandung vs Borneo FC 15.30 WIB

Borneo FC vs Persis Solo 19.30 WIB

Senin (22/7)

Persis Solo vs PSM Makassar 15.30 WIB

Persib Bandung vs Borneo FC 19.30 WIB

Kamis (25/7)

Borneo FC vs PSM Makassar 15.30 WIB

Persib Bandung vs Persis Solo 19.30 WIB

Grup B

Minggu (21/7)

Bali United vs Arema FC 15.30 WIB

Madura United vs Persija Jakarta 19.30 WIB

Rabu (24/7)

Bali United vs Madura United 15.30 WIB

Persija Jakarta vs Arema FC 19.30 WIB

Jumat (26/7)

Madura United vs Arema FC 15.30 WIB

Bali United vs Persija Jakarta 19.30 WIB

 

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.