Piala Dunia U17, Stadion Si Jalak Harupat Sukses Antisipasi Perubahan Cuaca

Stadion Sijalak Harupat Sukses Antisipasi Perubahan Cuaca
Piala Dunia U17, Stadion Si Jalak Harupat Sukses Antisipasi Perubahan Cuaca. (Bondowoso Network)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Sebanyak 12 pertandingan seluruh grup dan 2 pertandingan babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 sukses digelar di Stadion si Jalak Harupat (SJH), Kab. Bandung. Laga Argentina U-17 versus Venezuela U-17 dipastikan menjadi laga terakhir Piala Dunia U-17 2023 di Stadion si Jalak Harupat, Kab. Bandung.

Berbagai masalah dan rintangan sudah dilahap panitia penyelenggara selama digelar di Bandung. Namun ajang Piala Dunia U-17 2023 di Bandung tetap berjalan lancar hingga akhir pertandingan, tepatnya di babak 16 besar.

Wakil Ketum PSSI, Ratu Tisha Destria sempat mengunjungi Stadion si Jalak Harupat, Kab. Bandung pada hari Selasa, 21 November 2023 atau hari terakhir gelaran Piala Dunia di SJH. Ada bebeapa poin yang ia utarakan, salah satunya memberi apresiasi kepada seluruh pihak pendukung dalam menyukseskan ajang tersebut.

BACA JUGA: Amerika Serikat Dibuat Takluk Jerman, Langkah 16 Besar Piala Dunia U17 Terhenti

“Apresiasi setinggi-tingginya untuk semua pekerja yang ada di tim yang sudah membantu karena ini berbagai macam elemen ada Asprov, pegiat sepakbola, tim, dan Pemkab Bandung,” ujar Ratu Tisha Destria di Stadion SJH.

Tisha menyebutkan, gelaran Piala Dunia U-17 di Bandung berjalan sesuai rencana. Meski sempat mengalami beberapa masalah, salah satunya cuaca, gelaran Piala Dunia U-17 di Bandung cenderung berjalan lancar.

Ia melanjutkan, kesuksesan Bandung menjadi lokasi gelaran Piala Dunia U-17 merupakan bukti bahwa seluruh pihak terus berbenah agar ajang tersebut berjalan sukses. Hal itu terlihat dari sisi ketepatan waktu hingga ketersediaan barang dan peralatan sebagai penunjang keberhasilan gelaran Piala Dunia U-17.

“Tidak ada masalah berarti di Bandung sebelumnya setiap hari akan terus di improve mulai dari sisi operasional, ketepatan waktu, ketersediaan barang gitu, tatanan lebi rapih tapi tidak ada major problem ini semua happy,” tambah perempuan berkacamata itu.

Untuk masalah cuaca, Tisha mengaku tak bisa berkomentar panjang karena itu diluar kehendaknya. Namun yang patut diapresiasi ialah cara menanggulangi masalah karena cuaca, terutama di dalam lapangan.

Sebenarnya ada beberapa rencana yang sudah disiapkan panitia dalam mengantisipasi datangnya hujan. Termasuk saat hujan dengan intensitas tinggi mengguyur Stadion SJH.

“Ya kita tidak bisa memilih cuaca kan tidak bisa rekues ini tidak ada komentar jadi harus dihadapi dan ini sudah ada di SOP kita sudah ada skemanya apabila terjadi A seperti apa, kalau ditunggu seperti apa, maka yang paling ditekankan sebelum perhelatan adalah pertandingan dilihat gimana super dan primanya di Jalak Harupat,” kata perempuan lulusan ITB itu

Lebih lanjut katanya, seluruh pihak bekeja secara maksimal dalam mengantisipasi datangnya hujan. Secara otomatis, kesiapan semua pihak menjadi hal penting dalam menanggulangi sejumlah masalah yang disebabkan perubahan cuaca di area stadion.

“Semacam ini ada ilmu maintenance jadi bukan hanya sekali renovasi langsung bagus, tapi perbaikan gimana. Jadi kita hadapi ya kalau alam.” tutup Tisha.

(Raff/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
film Thailand terbaru 2024
Film Thailand Terbaru 2024, Ada How To Make Millions Before Grandma Dies
SUKU BUNGA BI
Tren Suku Bunga Tinggi BI: Tantangan dan Peluang bagi Bank Mandiri
anggota DPR judi online
Nama Anggota DPR Pelaku Judi Online Bakal Ketahuan!
Puncak
5 Fakta Pembongkaran Lapak PKL di Puncak Bogor
WhatsApp Image 2024-06-29 at 08.37
Sinergi PLN dan UMKM, Dukung Produksi Teh Berkualitas di Cimaung
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

3

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

BSSN Ngaku Tidak Ada Tata Kelola soal Peretasan PDN, DPR: Kebodohan!
Headline
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024, Vinicius Junior Bersinar
Kolombia Vs Kosta Rika 3-0 di Copa Amerika
Melangkah ke Perempat Final, Kolombia Vs Kosta Rika 3-0 di Copa Amerika
Foden Kembali Gabung Timnas Inggris
Jelang 16 Besar Euro 2024 Pemain Manchester City Foden Kembali Gabung Timnas Inggris
Buffon Bicara Prediksi Tim Italia di Euro 2024
Legenda Kiper Timnas Italia Buffon Bicara Prediksi Tim Italia di Euro 2024