Pesta Sabu Saat Sahur, Ketua Bawaslu Bandung Barat Dibekuk Satresnarkoba Polres Cimahi

Ketua Bawaslu Bandung Barat Dibekuk Satresnarkoba Polres Cimahi
Ketua Bawaslu Bandung Barat Dibekuk Satresnarkoba Polres Cimahi (Tri/TM)

Bagikan

BANDUNG BARAT, TEROPONGMEDIA.ID — Satuan Reserse Narkoba Polres Cimahi menangkap Ketua Bawaslu Kabupaten Bandung Barat (KBB), Riza Nasrul Falah saat tengah mengkonsumsi narkoba jenis Sabu-sabu, Rabu (5/3/2025) dini hari.

Kapolres Cimahi, AKBP Tri Suhartanto menerangkan, penangkapan pengguna narkoba ditengah bulan ramadhan ini berawal dari penangkapan tiga orang diduga seorang bandar dan dua kurir sabu di Desa Bongas Kecamatan Cililin Kabupaten Bandung Barat.

Ketiganya Sidik Permana alias Dikdik, Alifia Nurfizal dan Eka Kayla Saputra yang masih satu keluarga. Dari mereka didapati barang bukti Sabu-sabu seberat 20,94 gram.

“Nah dari pengakuan mereka ini sudah ada narkoba yang baru saja terjual ke daerah Rancapanggung Cililin dengan cara ditempel,”terangnya saat gelar perkara di Mapolres Cimahi, Jumat (7/3/2025).

Satuan Reserse Narkoba Polres Cimahi kemudian melakukan penelusuran dan didapati Riza Nasrul Falah, Taupan Yuwono dan Rian Irawan tengah mengosumsi Sabu-sabu.

 

BACA JUGA: 

Petugas Lapas Dimutasi Akibat Viralkan Video Napi Pesta Sabu dan Bawa HP

Terancam hukuman Mati, Ini Pasal Kasus Narkoba

 

“Saat ditangkap ketiganya sedang mengkonsumsi sabu-sabu, kita dapati barang bukti 0,84 gram,”katanya.

Dengan begitu, bagi para pengedar Polisi bakal menjeratnya dengan Pasal 114 ayat (2) dan atau Pasal 112 ayat (2) UU RI No. 35 Th 2009 tentang Narkotika dengan ancaman pidana penjara paling singkat 5 tahun dan paling lama seumur hidup.

“Sementara untuk ketiga pengguna kami jerat Pasal 112 ayat (1) Junto Pasal 127 UU RI No. 35 Th 2009 tentang Narkotika dengan ancaman pidana penjara paling lama 4 Tahun,”tegasnya.

Kepada Polisi, Ketua Bawaslu KBB dengan tangan diborgol dan memakai penutup wajah berkilah bahwa sebelum kepergok sedang mengonsumsi sabu dirinya tidak sengaja bertemu teman SMA dan mengajak patungan membeli Sabu.

“Tidak berencana awalnya, waktu itu saya mau beli galon di jalan ketemu teman, setelah ngobrol-ngobrol ngajak patungan itu (Sabu),”kilahnya.

 

(Tri/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Transfer Palsu
Tindak Pidana Transfer Palsu di Pondok Indah Mall Berakhir Damai
Muhamad Yani
Kisah Inspiratif Perjalanan Muhamad Yani, Lelah di Jalan, Bangkit di Harvard!
Mayat terlilit lakban
Geger! Warga Temukan Mayat Wanita Terlilit Lakban di Kamar Kos Ciamis
prabowo reshuffle kabinet
Jelang Setengah Tahun Prabowo Memimpin, Rocky Gerung: Waktunya Reshuffle Kabinet!
sirkus OCI
Dugaan Eksploitasi Sirkus OCI, Legislator Minta Polisi Usut!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Tim SAR Gabungan Temukan Korban Tertimbun Longsor di Subang Meninggal Dunia

4

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

5

Menteri PU Bubarkan Satgas Pembangunan IKN, Ada Apa?
Headline
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
sengketa lajan sekolah smansa
SMANSA Bandung Terancam Kehilangan Lahan, PTUN Menangkan PLK!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.