Pesan Cak Imin Khusus Prabowo: Selamatkan APBN dari Kebocoran

pelantikan prabowo-gibran-3
(Antara)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Presiden dan wakil presiden periode 2024-2029, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dilantik hari ini. Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin hadir dalam acara tersebut.

Cak Imin tiba di gedung DPR/MPR pada pukul 08.00 WIB. Diwawancarai awak media, Cak Imin memberikan pesan dan harapan kepada Prabowo-Gibran.

Ia meminta keduanya untuk menyelamatkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dari kebocoran, juga agar pengeluaran APBN tidak berubah-ubah.

“Yang paling pokok selamatkan APBN dari kebocoran, itu paling pokok dan APBN harus benar-benar pengeluarannya rigid, tidak dipecah-pecah kecil-kecil,” kata Cak Imin kepada wartawan di Gedung DPR/MPR RI, Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/2024).

Dia mengungkap, akan ada banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan di pemerintahan Prabowo-Gibran. Salah satunya mewujudkan keadilan dan kesejahteraan masyarakat.

“Harus bisa mewujudkan keadilan, kesejahteraan dan kemakmuran. Masih banyak pekerjaan rumah yang harus dituntaskan. Karena itu tidak ada jalan lain kecuali semua harus memberikan dukungan untuk kesuksesan pemerintahan,” ucapnya.

Cak Imin mengatakan agar semua pihak menunggu waktu terkait dengan posisinya di kabinet Prabowo-Gibran, sampai dengan hal tersebut diumumkan.

BACA JUGA: Misteri Unggahan 3 Foto Hitam Putih Wajah Prabowo Jelang Pelantikan

“Saya belum tau, kita tunggu aja. Malam ini saya agendanya cuma ngopi-ngopi,” tuturnya.

Sebelumnya, Cak Imin turut mengikuti pembekalan calon menteri kabinet Prabowo-Gibran di Hambalang, Bogor, Jawa Barat. Ia menyebut pembekalan ini membahas persiapan kabinet yang akan datang.

 

(Kaje/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
noel sidak
Viral, Noel Dicueki saat Sidak Kantor di Pekanbaru: Kayak di Surabaya?
MPL ID
MPL ID x NBA, Saat Esports dan Basket Bersatu di Satu Arena
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Kronologi Kebakaran Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.