Persib Tanpa David da Silva di Laga versus Arema FC

Penulis: raffy

David da Silva Pastikan Persib Ingin Secepat Mungkin Mengunci Gelar Juara Liga 1
David da Silva. (Dok. AFC 2024)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Persib Bandung dipastikan tidak akan menurunkan bomber ganasnya, David da Silva. Hal itu disebabkan David da Silva mengalami cedera berupa adanya tarikan otot grade satu, atau kategori ringan.

Berdasarkan cedera tersebut, David da Silva harus beristirahat selama sepekan. Dalam durasi tersebut, penyerang asal Belanda itu harus absen di laga kontra Arema FC di pekan ke-21 Liga 1 2024/2025.

Meski absen di laga ini, pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak memastikan cedera David akan pulih dalam waktu dekat ini. Berdasarkan prediksi tim kesehatan Persib, David juga akan tampil di laga selanjutnya kontra PSM.

“Tentunya David tidak bisa bermain di pertandingan ini, laga berikutnya dia sudah siap, tapi di laga ini dia harus absen,” ujar Bojan kepada awak media.

Selain David, Persib juga tidak akan diperkuat Zulkifli Lukmansyah dan Dimas Drajat yang mengalami cedera. Dimas Drajad mengalami cedera engkel dan Zulkifli mengalami cedera pergelangan kaki.

“Semua pemain oke kecuali Dimas dan Zul, mereka masih membutuhkan beberapa hari pemulihan,” tambah Bojan.

Namun beruntungnya, pemain lainnya menunjukan progres yang menjanjikan. Bahkan ia senang karena akhirnya Nick Kuipers sudah bisa diturunkan dan itu membuat skuat Maung Bandung lebih tangguh.

“Bagi kami, Nick sudah kembali dan ini bagus untuk pertahanan. Dan kami masih punya skuat yang bagus dan seperti yang saya katakan, ini laga yang sulit,” terangnya.

BACA JUGA: Persiapannya Kurang Ideal, Arema FC Tetap Bidik Target Tinggi di Laga Kontra Persib

Disinggung soal kondisi pemainnya usai menempuh perjalanan panjang dari Bandung ke Blitar, Bojan menilai memang pemainnya mengalami keletihan. Namun ini harus dilakukan demi meraih poin sempurna.

“Perjalanan di Indonesia itu menjadi kendala dan ini yang membuat liga ini lebih sulit jika dibandingkan liga lainnya. Ada perjalanan panjang yang harus dilakukan.” tambah Bojan mengkhiri.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Duta Ronda Rabu
Viral! Duta Sheila On 7 Tak Manggung Setiap Rabu Gegara Jadwal Ronda?
Aldy Maldini
Geger! Aldy Maldini Akhirnya Buka Suara "Saya Gali Lubang Tutup Lubang"
PSI Jokowi
Calon Ketum PSI Ada Nama Jokowi, Kaesang Jadi Petahana
Pelecehan tahanan
2 Perwira di Polres Asahan Diduga Lakukan Pelecehan Terhadap Tahanan Narkotika
Ritual Yadnya Kasada
Wisata Bromo Akan Ditutup Sementara, Hormati Ritual Yadnya Kasada
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

BREAKING NEWS: Tersinggung Pernyataan Dedi Mulyadi, Fraksi PDIP Walk Out dari Paripurna DPRD Jabar

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil
Headline
Jelang 100 Hari Kerja, Wali Kota Bandung Fokuskan Tangani Sampah dan PHK
Jelang 100 Hari Kerja, Wali Kota Bandung Fokuskan Tangani Sampah dan PHK
BREAKING NEWS, Tersinggung Pernyataan Dedi Mulyadi, Fraksi PDIP Walk Out dari Paripurna DPRD Jabar
BREAKING NEWS: Tersinggung Pernyataan Dedi Mulyadi, Fraksi PDIP Walk Out dari Paripurna DPRD Jabar
grup fantasi sedarah
Grup Fantasi Sedarah Viral di Medsos, Jadi Sarang Predator Anak!
Barcelona
Barcelona Juarai Liga Spanyol Musim 2024-2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.