Persib Harus Putus Tren Negatif Pertemuan dengan Bali United

Persib Bandung memberikan respon usai Bobotoh memperlihatkan bentuk dukungan untuk Palestina. (Foto: RF/ Teropong Media)

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Gelandang Persib, Marc Klok beberkan persiapan timnya jelang menghadapi Bali United dalam lanjutan pekan ke-23 Liga 1 2023/2024. Menurut Marc Klok persiapan tim Persib Bandung berjalan cukup baik dan tidak mengalami masalah berarti.
Selama jalani persiapan di Bandung dan Bali, Klok menilai tim Persib Bandung semakin berprogres. Hal itu dilihat dari motivasi rekan setimnya yang terus meningkat setelah harus menelan kekalahan atas Persik Kediri.
Perlu diakui, Klok mengatakan kekalahan atas Persik memberikan dampak besar kepada semangat timnya. Semua pemain tampak kecewa atas hasil tersebut karena kekalahan itu didapat Persib di kandang sendiri dan disaksikan oleh ribuan Bobotoh.
Namun berkat mental dan motivasi yang tinggi, Persib sudah melupakan kekalahan tersebut dan bersiap menatap duel kontra Bali United. Terlebih laga tersebut amatlah pentimg bagi Persib demi tetap berada di posisi papan atas klasemen sementara.
“Kondisi tim bagus, kami siap menghadapi Bali. Kami kalah di laga terakhi dan juga hanya bermain imbang sebelumnya. Karena itu kami sangat membutuhkan kemenangan, kami fokus untuk mengerahkan kemampuan terbaik demi mewujudkan target tersebut,” kata eks pemain FC Utrecht itu,  Minggu (17/12/2023).
Disinggung soal permainan Bali United, Klok merasa tim asuhan Stefano Cugurra itu memiliki kualitas yang mumpuni. Hal itu bisa dilihat dari komposisi pemain dan permainan yang disuguhkannya.
Ditambah lagi Persib juga ingin memutus tren negatif saat berjumpa dengan Bali United sejak 2017 lalu. Tentunya dengan spirit tersebut, pemain bernomor punggung 21 itu berharap timnya bisa terus berjuang demi meraih kemenangan.
“Bali selalu menjadi tim yang bagus, bisa dilihat dari sejarah pertemuan kami, selalu sulit mengalahkan mereka. Mereka agresif, solid dan dihuni pemain yang bagus. Ini akan jadi laga yang sulit, tapi seperti yang saya katakan, ini harus dimenangkan,” tutup eks pemain PSM dan Persija itu.
(RF/Masnur)
Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Persib Bandung Datangkan Igor Tolic
Resmi! Persib Bandung Datangkan Igor Tolic
Timnas Kosta Rika
Prediksi Timnas Kosta Rika vs Timnas Paraguay matchday terakhir Grup D Copa America 2024
Timnas Brasil
Prediksi Timnas Brasil vs Timnas Kolombia Matchday Terakhir Grup D Copa America 2024
Makanan Penutup
8 Rekomendasi Makanan Penutup di Acara Ulang Tahun
Telaga Warna Puncak
Telaga Warna Puncak Wisata Bogor yang Terapit Bukit 1.400 Mdpl
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
Headline
De Ligt Merapat ke Manchester United
Dapat Diskon dari Bayern Munchen, De Ligt Merapat ke Manchester United?
BWF Zhang Zhi Jie
BWF Buka Suara Soal Insiden Meninggalnya Zhang Zhi Jie
BTS Obor Olimpiade Paris 2024
Kim Seokjin BTS Ikut Bawa Obor Olimpiade Paris 2024
Kalahkan Austria 1-2 Turki Tantang Belanda
Melaju Kalahkan Austria 1-2 Turki Tantang Belanda di Perempat Final Euro 2024