Perbedaan Prinsip, Alasan Ruben Onsu dan Sarwendah Bercerai

Ruben Onsu Sarwendah Cerai
(Instagram/@bensuwenda_gallery)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pernikahan presenter Ruben Onsu dan Sarwendah berada di ujung tanduk, dengan proses cerai mereka masih berlanjut di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Meskipun baik Ruben Onsu maupun Sarwendah memilih untuk berpisah, alasan pasti di balik keputusan mereka tidak terungkap secara jelas.

Chris Sam Siwu, kuasa hukum Sarwendah, mengungkapkan bahwa salah satu pemicu perceraian mereka adalah pertengkaran.

Meskipun intensitas pertengkaran tidak terlalu besar, perbedaan prinsip dan pertengkaran kecil menjadi faktor yang memengaruhi hubungan mereka.

“Terkait gugatan perceraian tentunya permasalahan utamanya sudah pernah disampaikan bahwa pertengkaran itu memang terjadi,” kata Chris Sam Siwu, kepada wartawan Rabu (24/7/2024).

Pertengkaran yang terjadi antara Ruben dan Sarwendah terkait dengan perbedaan prinsip yang mereka miliki.

Meskipun pertengkaran tersebut tidak mencapai tingkat yang sangat intens. Namun hal ini telah menjadi bagian dari isi gugatan perceraian yang terajukan.

“Hanya perbedaan prinsip, ya berseteru, berantem-berantem kecil tapi itu semua sudah masuk dalam isi gugatan,” kata Chris.

BACA JUGA : Ruben Onsu dan Sarwendah Kompak Tak Hadir di Sidang Cerai, Kenapa?

Ruben mengajukan gugatan cerai terhadap Sarwendah di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada (11/6/2024). Dalam gugatannya, Ruben meminta untuk bercerai tanpa memasukkan permohonan hak asuh anak dan harta gana-gini.

Meskipun proses cerai masih berlangsung, belum ada kepastian mengenai akhir dari pernikahan Ruben Onsu dan Sarwendah serta bagaimana kedepannya hubungan mereka akan berkembang.

 

(Hafidah Rismayanti/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Penyelidikan dan Penyidikan Kasus Hibah, Pemkab Tasikmalaya Hargai Kinerja APH
Penyelidikan dan Penyidikan Kasus Hibah, Pemkab Tasikmalaya Hargai Kinerja APH
F1: The Academy
Netflix Buat Serial F1 The Academy, Tayang Mei 2025!
AFC Naturalisasi
CEK FAKTA: AFC Larang Naturalisasi Pemain Belanda untuk Timnas Indonesia
tilang cadas pangeran
Polisi Kantongi Duit saat Tilang Pengendara di Cadas Pangeran, Bikin Malu Polres Sumedang!
pengemudi patwal
Viral! Pengemudi Tantang Petugas Patwal Bunyikan Sirine: Takut Bunyiin?
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.