BANDUNG,TM.ID : Setiap negara memiliki perbedaan harga dalam penawaran iPhone 14. Salah satu faktor utamanya adalah kebijakan pajak yang berbeda di tiap negara.
Selain itu, perbandingan antara penawaran dan permintaan juga memengaruhi penetapan harga iPhone 14.
Di Amerika Serikat (AS), negara asal dari ponsel premium tersebut, iPhone 14 varian standar dengan kapasitas penyimpanan 128GB dibanderol mulai dari US$ 799 sebelum dikenakan pajak atau sekitar Rp 11.906.000.
Di Indonesia, harga resmi iPhone 14 varian 128GB ditawarkan seharga Rp 15.999.000 pada saat peluncuran. Namun, dengan adanya diskon menarik, kini harga iPhone 14 128GB menjadi Rp 14.999.000.
Menurut data dari situs perbandingan harga TheMacIndex, terlihat bahwa harga iPhone 14 128GB paling murah dapat ditemukan di Australia. Setelah dikenakan pajak, iPhone 14 128GB dijual dengan harga US$ 846 atau sekitar Rp 12.609.000.
Selain itu, iPhone 14 varian standar juga dijual dengan harga lebih terjangkau di beberapa negara seperti China (US$ 857), Korea Selatan (US$ 858), Taiwan (US$ 868), dan Jepang (US$ 869).
Kelima negara tersebut mematok harga iPhone 14 128GB di kisaran Rp 12 jutaan.
BACA JUGA: Render iPhone 16 Ultra Tersebar: Layar Lebih Besar dan Desain Berbeda
Namun, jika kita melihat ke Brasil, terlihat bahwa negara ini menawarkan iPhone 14 dengan harga paling mahal. iPhone 14 varian 128GB dapat dibeli dengan mengeluarkan dana sebesar US$ 1.521 setelah dikenakan pajak atau sekitar Rp 22.678.000.
Di Indonesia, Anda sudah dapat memiliki iPhone 14 Pro Max varian 128GB dengan membayar nominal tersebut. Selain Brasil, terdapat beberapa negara lain yang menjual iPhone 14 dengan harga tinggi, seperti Turki (US$ 1.507), Hungaria (US$ 1.137), Polandia (US$ 1.128), dan Meksiko (US$ 1.090).
Dengan perbandingan harga tersebut, konsumen di berbagai negara dapat mempertimbangkan faktor pajak dan penawaran lokal saat membeli iPhone 14, sedangkan di Indonesia, adanya diskon menarik memberikan kesempatan bagi konsumen untuk mendapatkan iPhone 14 dengan harga yang lebih terjangkau.
(Budis)