Penyebab dan Cara Mengatasi Bahan Denim yang Mudah Melar

bahan denim
(Ethica collection)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Celana bahan denim adalah salah satu pakaian yang hampir semua orang miliki di lemari mereka. Namun, seringkali, setelah beberapa kali digunakan, kita menemui masalah melar dan luntur pada jeans tersebut. Bagaimana cara mengatasi masalah ini dan menjaga agar celana jeans tetap awet? Simak tips berikut!

Faktor Penyebab Melar

1. Memaksakan Ukuran

Salah satu penyebab utama celana bahan denim melar adalah pemilihan ukuran yang tidak sesuai. Memaksakan ukuran yang terlalu kecil tidak hanya merusak serat jeans, tetapi juga membuat penampilan tidak nyaman dan tidak estetis. Pilihlah ukuran yang pas dengan tubuh kamu.

2. Terlalu Sering Dicuci

Mencuci celana bahan denim terlalu sering dapat merusak serat dan membuatnya mudah melar dan luntur. Sebaiknya, cuci celana minimal 3-4 kali setelah digunakan. Jika baunya kurang sedap, kamu dapat menggunakan mesin uap atau steamer untuk merawatnya.

BACA JUGA: Ternyata Ini Makna Warna Pada Bahan Denim

Tips Merawat dengan Baik

1. Batasi Pencucian

CEO Levi’s, Charles V.Bergh, menyarankan untuk membatasi mencuci celana jeans dengan mesin cuci. Selain boros air, mencuci dengan mesin cuci dapat mengubah bentuk, warna, dan karakter denim yang unik.

2. Gunakan Bahan Alami

Gunakan bahan alami seperti asam cuka (vinegar) sebagai detergen denim. Rendam celana dalam campuran setengah cangkir asam cuka dan air dingin selama setengah jam. Hal ini tidak hanya membersihkan jeans tetapi juga mempertahankan warnanya.

3. Hindari Air Hangat

Jangan mencuci denim dengan air hangat, karena dapat membuat bahan mengerut. Gunakan uap air untuk menjaga keawetan dan kesegaran denim. Gantungkan celana denim di kamar mandi saat Anda mandi agar terkena uap air.

4. Hindari Mesin Pengering

Hindari menggunakan mesin pengering untuk celana jeans. Lebih baik jemur secara alami untuk menjaga kekencangan serat dan warna denim.

Dengan memahami faktor penyebab celana jeans melar dan menerapkan tips merawatnya dengan baik, kamu dapat menjaga keawetan dan keindahan celana tersebut. Ingatlah untuk memilih ukuran yang sesuai dan mencuci dengan bijak agar celana jeans tetap awet bertahun-tahun.

 

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
Program DAKOCAN
Program DAKOCAN Pemkab Cirebon, 420 Ribu KIA Telah Dicetak
Pelaku penipuan online
Sindikat Penipuan Online di Sidrap Terbongkar, 40 Pelaku Ditangkap Kodam XIV/Hasanuddin
Bupati Bandung Minta BGN Segera Tentukan Lokus SPPG
Bupati Bandung Minta BGN Segera Tentukan Lokus SPPG
pembekuan sel telur
Luna Maya Lakukan Pembekuan Sel Telur, Cek Manfaatnya!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.