Penculik Ibu Rumah Tangga di Antapani Hanya Rampas Sim Card

ibu rumah tangga diculik-1
(freepik)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Polisi menyebut telah mengidentifikasi pelaku penculikan terhadap wanita inisial SA (43) oleh komplotan bersenjata pada Minggu (8/12/2024) di Jalan Sukanaga, Antapani, Kota Bandung. Saat ini pelaku diburu polisi.

Kepala Polrestabes Bandung Komisaris Besar Polisi Budi Sartono mengatakan jajarannya sedang memburu pelaku berdasarkan keterangan dari pengemudi ojek daring, korban dan juga rekaman kamera pengawas (CCTV) yang mengidentifikasi wajah pelaku.

“Insyaallah para pelaku telah teridentifikasi dan kami lakukan pengejaran ucap dia,” kata Budi, Senin (9/12/2024).

Budi memastikan wanita inisial SA tersebut sudah kembali ke rumahnya. Saat korban masih mengalami syok dan ketakutan setelah diantar pulang oleh ojek daring dari wilayah Pasir Impun, Bandung, pada Minggu malam.

“Masih syok karena pelaku menggunakan topi dan masker, serta tercium minuman keras,” kata Budi.

Menurutnya, pada kejadian penculikan ini tidak ada harta benda yang diambil pelaku. Pelaku hanya mengambil kartu SIM ponsel milik korban diambil.

“Barang yang diambil dari keterangan adalah SIM card ini diambil, HP dikembalikan. Jadi, tidak ada barang diambil,” ujarnya.

Polisi kini masih belum bisa menyampaikan motif kasus tersebut. Satreskrim Polrestabes Bandung masih fokus untuk melakukan pengejaran pelaku.

Sebelumnya, Kepala Polsek Antapani Komisaris Polisi Yusuf Tojiri mengungkapkan pada saat kejadian, korban dibawa secara paksa masuk ke mobil oleh orang tidak dikenal di depan rumahnya.

BACA JUGA: Seorang Ibu Rumah Tangga Diculik 2 Pria Bersenpi di Antapani Bandung

Peristiwa ini dilaporkan warga setempat dan berdasarkan video yang beredar, terlihat pelaku menarik tangan korban sambil menodongkan senjata api hingga menyeret SA untuk masuk ke mobil pelaku.

“Korban dibawa oleh seorang laki-laki yang belum diketahui identitasnya dengan cara menarik tangan korban memasukkan ke dalam mobil,” katanya.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
barbora-krejcikova-2024-g-1200
Barbora Krejcikova Kejar Pemulihan Demi Kembali ke French Open
Perempat Final Japan Open 2024
Empat Wakil Masuk 10 Besar Dunia, Ganda Putra Indonesia Tunjukkan Tren Positif
akibat-terlalu-lama-main-hp-bagi-anak
Pemerintah Terapkan PP No. 17/2025 untuk Lindungi Anak di Dunia Digital
J-Hope BTS Konser
J-Hope BTS Siap Gelar Konser Solo Perdana di Jakarta Usai Wamil
Lisa
Psikolog Ungkap Motif Lisa Mariana Klaim Ridwan Kamil Ayah Biologis Anaknya
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
KDM ngamuk jalan kalijati
KDM Murka Jalan Kalijati Rusak Gegara Truk Galian Tanah, Izin Dicabut!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.