Penampilan Robi Darwis Mendapat Pujian dari Publik Sepakbola Indonesia, Begini Respons Bojan Hodak

Penampilan Robi Darwis Mendapat Pujian dari Publik Sepakbola Indonesia, Begini Respons Bojan Hodak
Gelandang Persib Robi Darwis (Dok. Persib)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID –– Penampilan Robi Darwis bersama Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2024 sukses menuai decak kagum dari publik sepakbola. Tak terkecuali pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak yang turut memberi pujian kepada performa bek asal Cianjur tersebut.

Meski tidak menyaksikan kiprah Robi Darwis karena pertandingan Timnas Indonesia hampir digelar secara bersamaan dengan laga Persib versus PSS Sleman, Bojan menilai level permainan Robi Darwis mengalami peningkatan secara menjanjikan.

“Saya tidak melihatnya karena bermain bersamaan dengan kami (melawan PSS). Dia bermain di posisi gelandang bertahan, bagus. Yang terpenting adalah bisa bermain, karena bermain di level internasional,” ujar Bojan kepada awak media.

Sama halnya saat bermain di AFC Champions League 2 2024/2025, Robi Darwis bermain sangat baik bersama Kakang Rudianto. Sehingga dengan apiknya penampilan tersebut, Persib akan menerima keuntungan secara kontan karena keduanya akan kembali dalam bentuk yang lebih baik dari sebelumnya.

“Seperti di Liga Champions, ketika bermain di level yang lebih tinggi, pemain akan berkembang. Ini yang dialami olehnya dan Kakang, saya turut senang karena ketika bermain di level internasional maka mereka akan kembali lebih baik,” terang pria berusia 53 tahun tersebut.

Bahkan usai tampil di ajang tersebut, membuat level permainan Persib meningkat secara drastis di kompetisi domestik. Seperti di pertandingan versus PSS Sleman sebelumnya, dimana Persib mampu tampil meyakinkan, meski harus tertinggal lebih dulu dan sukses menutup laga dengan kemenangan.

“Bisa dilihat ketika kami kembali ke liga, babak pertama melawan Sleman, kami berusaha untuk bermain satu sentuhan meski situasinya tidak harus seperti itu. Karena permainan di AFC itu lebih cepat. Jadi ini bagus dan karena itu AFC bagus dan saya senang mereka bermain di level itu,” imbuhnya.

Bojan pun tak lupa mengirimkan pesan kepada Kakang Rudianto dan Robi Darwis yang kini membela Timnas Indonesia. Ia berpesan agar kedua pemain jebolan Akademi Persib itu bisa memanfaatkan kesempatan tersebut dengan menunjukan kemampuan terbaiknya bersama skuat Merah Putih.

BACA JUGA: Komentar Tyronne del Pino Usai Menjadi Pahlawan Kemenangan Persib

“Mereka punya peluang untuk bermain, berikan yang terbaik dan berusaha untuk menang. Hanya itu hal yang terpenting di sepakbola, untuk menang,” tambah pelatih jebolan Liga Malaysia tersebut.

Disinggung soal laga selanjutnya kontra Laos, pelatih berkebangsaan Kroasia itu menilai Indonesia jauh lebih diunggulkan. Justru menurutnya, ujian terberart skuat Garuda di ajang ini ialah Vietnam. Sebab, Vietnam kerap merepotkan Indonesia di ajang-ajang sebelumnya.

“Indonesia menang dengan mudah. Saya tidak tahu, tapi untuk Indonesia lawan Vietnam itu akan menentukan posisi nomor satu. Memang ada Myanmar tapi Indonesia bisa mengalahkannya. Jadi kini tinggal pertarungan antara Indonesia dengan Vietnam.” tutupnya.

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Bulu mata rontok
Penyebab dan Cara Mencegah Bulu Mata Rontok
S-rank Hunter
Daftar S-rank Hunter Solo Leveling yang Paling Dikenal
Kampung Cuanki
Fakta di Balik Kampung Cuanki Garut
Heavy cream
Pilihan Pengganti Heavy Cream yang Sehat
Keramik Plered
Kilas Sejarah dan Kejayaan dari Seni Rupa Keramik Plered
Berita Lainnya

1

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Menkes: Puskesmas Wajib Layani Cek Kesehatan Gratis Warga

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Dedi Mulyadi Kritik Pedas Pj Bupati Subang Soal Tambang Ilegal, Sampai Mata Melotot!
Headline
panji gumilang sidang pencucian uang
Pimpinan Ponpes Al-Zaytun Panji Gumilang Didakwa Perkara Pidana Pencucian Uang
Gervane Kastaneer Teringat Pesan Bojan Hodak
Tatap Laga Tandang Pertama Kontra Arema FC, Gervane Kastaneer Teringat Pesan Bojan Hodak
PHRI Bandung Barat Apresiasi Wacana Tol Pasteur-Lembang
PHRI Bandung Barat Apresiasi Wacana Tol Pasteur-Lembang
Pemkot Bandung Bakal Layani MCU Gratis 3 Februari Mendatang
Pemkot Bandung Bakal Layani MCU Gratis 3 Februari Mendatang

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.