Pemutihan Pajak Kendaraan di Majalengka Diperpanjang

Pemutihan pajak diperpanjang
Ilustrasi. (Pinterest)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pemutihan pajak kendaraan di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, diperpanjang.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Pusat Pengelola Pendapatan Daerah Wilayah (P3DW) Kabupaten Majalengka, Dwi Yudhi Ginanto R didampingi Katim Pendataan dan Penetapan, Dian Martiana.

Pemutihan pajak yang semula berlaku sampai 6 Juni, kini diperpanjang hingga 30 Juni 2025, dan berlaku untuk seluruh kendaraan yang tercatat nunggak pajak.

“Melihat antusiasme warga, pada periode pemutihan pajak kendaraan bermotor pun diperpanjang hingga 30 Juni 2025 mendatang,” ujarnya.

Ia menegaskan, berkat adanya program pemutihan pajak kendaraan bermotor 2025 ini, pemilik kendaraan dibebaskan dari tunggakan pokok dan juga denda. Dengan demikian, yang dibayarkan hanya pajak tahun berjalan saja.

“Oleh karenanya, ini merupakan kabar gembira yang merupakan hadiah Lebaran untuk warga Jabar, termasuk warga Majalengka di perpanjang sampai 30 Juni 2025. Hayu segera manfaatkan Pemutihan PKB 2025,” ucapnya.

BACA JUGA:

Pemutihan, Pendapatan Pajak Kendaraan di Jabar Alami Peningkatan Hingga Rp49,7 M

Antusias Bayar Pajak Warga Cibinong Naik 105 Kali Lipat, Setelah Pemutihan Pajak

Pada program tersebut, tak ada batasan khusus bagi para penunggak pajak kendaraan tersebut. Tunggakan pajak kendaraan yang sudah lewat belasan tahun pun akan diampuni. Sebab, kesempatan ini hanya berlaku satu kali.

“Bagi warga Kabupaten Majalengka yang sempat menunggak pajak kendaraan, sebaiknya manfaatkan kesempatan program pemutihan pajak kendaraan bermotor ini karena hanya dilakukan satu kali,” ujarnya

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Harga Emas Antam
Sebelumnya Sempat Jatuh, Harga Emas Antam Hari Ini Naik Rp 17.000 Per Gram
JNE Berangkatkan Ksatria dan Srikandi ke Holyland untuk Perjalanan Rohani
JNE Berangkatkan Ksatria dan Srikandi ke Holyland untuk Perjalanan Rohani
25 Ribu Rumah Subsidi untuk Tukang Sayur hingga Ojek Disiapkan Pemerintah
Cek, 25 Ribu Rumah Subsidi untuk Tukang Sayur hingga Ojek Disiapkan Pemerintah
kasus penculikan anak
Gawat, Dalam Sebulan Kasus Anak Hilang Merajalela
Real Madrid
Kontrak Baru Belum Jelas, Nasib Vinicius Junior di Real Madrid Masih Abu-abu
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.