Pemkot Bandung Bakal Ambil Alih Perbaikan Jalan Rusak Akibat Galian Ducting

Pemkot Bandung Bakal Ambil Alih Perbaikan Jalan Rusak Akibat Galian Ducting
Galian bekas kabel ducting yang tidak rapi akibat kan banyak kecelakaan terjadi (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Galian ducting atau Infrastruktur Pasif Telekomunikasi (IPT) yang dikerjakan oleh PT Bandung Infra Investama (BII) tuai kritikan pedas dari masyarakat Kota Bandung. Sebab, galian tersebut ditutup dengan tidak rapi.

Oleh karena itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung akan mengambil alih proyek pekerjaan tersebut. Wakil Wali Kota Bandung, Erwin menyebut, pihaknya tak bisa menunggu segala jenis pembangunan infrastruktur yang mengakibatkan terganggunya aktifitas masyarakat.

Menurutnya, segala perbaikan jalan yang mengalami kerusakan imbas pembangunan proyek tersebut akan diambil alih oleh pihaknya.

“Yang kira-kira membuat masyarakat tidak nyaman infrastruktur kita perbaiki semua. Karena bagaimanapun kita tidak bisa menunggu Pak, kelamaan, kita harus jadi pemimpin yang adil,” kata Erwin, Rabu (26/2/2025).

Erwin juga mengaku, pihaknya telah melakukan pertemuan dengan PT BII selaku kontraktor pengemban tugas galian ducting di Kota Bandung. Pihaknya meminta agar PT BII juga bisa segera menyeselaikan persoalan tersebut.

BACA JUGA: 

Bahayakan Pengguna Jalan, Proyek Galian PT BII Kembali Disorot Pemkot Bandung

Jalan Rusak Akibatkan Kecelakaan, Pengamat: Pemerintah Jangan Tunggu Sampai Rusak Semua!

 

“Tapi intinya, kami sudah berkoordinasi dengan BII supaya secepatnya bisa menyelesaikan hal ini,” ucapnya

Sebagai informasi, Pemkot Bandung hari ini akan melaksanakan kick-off perbaikan jalan di Kota Bandung. Terdapat dua titik yang bakal langsung dikerjakan, yakni Jalan Ibrahim Adjie dan Jalan Nyland.

Saat disinggung terkait titik prioritas perbaikan jalan yang akan dilakukan oleh Pemkot Bandung, Erwin mengungkapkan, segala jalan yang dinilai membahayakan akan menjadi fokus program tersebut.

“Kira-kira jalan-jalan yang membahayakan kita perbaiki semua,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Euis Ida Wartiah Ikuti Rapat Paripurna DPRD Jabar
Euis Ida Wartiah Ikuti Rapat Paripurna DPRD Jabar
3.000 Personil Gabungan Dilibatkan dalam Pengamanan PSU Kabupaten Tasikmalaya
3.000 Personil Gabungan Dilibatkan dalam Pengamanan PSU Kabupaten Tasikmalaya
Panas Bumi Flores
Potensi Melimpah, Pemerintah Siapkan Flores Jadi Pulau Panas Bumi
Fetty Anggraenidini
Fetty Anggraenidini Hadiri Rapat Paripurna dan Halal Bihalal DPRD Jabar
GMG Wujudkan Pembangunan K3 dalam Ciptakan Kondisi Kerja di Lingkungan Pertambangan
GMG Wujudkan Pembangunan K3 dalam Ciptakan Kondisi Kerja di Lingkungan Pertambangan
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Barcelona Selain Yalla Shoot

2

Viral Video Oknum Dokter Kandungan di Garut Lecehkan Pasien Saat USG, Polisi Lakukan Penyelidikan

3

Ulah Komeng Bikin Rapat Paripurna DPD RI Riuh

4

Bawa Indonesia U-17 ke Piala Dunia, Nazriel Alvaro Punya Kans Besar Promosi ke Skuat Senior Persib

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Satpol PP Kota Bandung Telusuri Warga yang Buang Sampah di Cicadas
Satpol PP Kota Bandung Telusuri Warga yang Buang Sampah di Cicadas
Kabar Duka, Pengacara Hotma Sitompoel Meninggal Dunia
Kabar Duka, Pengacara Hotma Sitompoel Meninggal Dunia
Mahasiswa KKN di Gorontalo Terseret Air Bah, 3 Tewas, 7 Selamat
Mahasiswa KKN di Gorontalo Terseret Air Bah, 3 Tewas, 7 Selamat
Real Madrid
Link Live Streaming Real Madrid vs Arsenal Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.