Pemain Muda Persib Arsan Makarin Berpeluang Menambah Menit Bermain

Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
Winger Persib Bandung, Arsan Makarin (Foto: Persib)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Di tangan pelatih Bojan Hodak, pemain sayap Persib Bandung Arsan Makarin dapat menunjukkan kontribusinya.

Bahkan dalam empat laga terkahir, hingga pekan ke 13 Liga 1 2023/2024, Arsan sudah mendapatkan menit bermain selama 80 menit dengan menunjukkan peran yang cukup signifikan di lapangan.

Arsan bermain ketika Persib menghadapi Bhayangkara (3 menit), Persikabo 1973 (23), RANS Nusantara (25), dan PSIS Semarang (29).

Meski belum melewati catatan 171 menit bermain, tetapi Arsan berpeluang menambah lagi menit bermain setelah perannya di lapangan selama ini mendapat apresiasi dari sang pelatih.

BACA JUGA: Lebih Seru Nonton Persib Bersama Keluarga, Tiketnya Cukup Sekali Pesan

Pemain muda asal Sumedang memang belum mencicipi laga dari menit awal, tetapi ia mampu menunjukkan kontribusi positif bagi tim Maung Bandung.

“Alhamdulillah mendapat kepercayaan dari pelatih dan dapat memberikan yang terbaik,”ujar Arsan, dikutip dari laman Persib.

Baginya, hal terpenting adalah kemenangan tim, bukan keunggulan individu pemain. Meski sebagai pemain pengganti, ia menegaskan tetap bersyukur.

“Karena terpenting tim menang,” tegasnya, di Stadion GBLA, Rabu (27/9/2023).

Pemain muda bernomor punggung 70 itu tetap semangat dengan menambah menu latihan setiap hari bersama pemain Persib lainnya seperti Daisuke Sato dan Marc Klok.

BACA JUGA: Diskon Tiket Persib vs Persita di Stadion GBLA, Ini Daftar Harganya

“Saya juga pastinya harus membalas kepercayaan pelatih untuk maksimal saat dipercaya tampil. Setiap selesai latihan juga sama Sato dan Klok suka nambah sekitar 40 menit sampai 1 jam untuk menambah kemampuan saya tentunya,” ucapnya.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Budaya Banten
Mengenal Budaya dan Ciri Khas Suku Banten, Pewaris Warisan Kesultanan
Paula Verhoeven
Dibatasi Baim Wong, Paula Verhoeven Rindukan Momen Tidur Bersama Kiano dan Kenzo
rk bertemu jokowi
RK: Jokowi Beri Gagasan dan Konsep Soal Jakarta
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat