Paula Verhoeven Ajak Kiano dan Kenzo Belanja di Mall

Paula Verhoeven
(Instagram/@paula_verhoeven)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Video Paula Verhoeven mengajak kedua anaknya, Kiano dan Kenzo, berbelanja di sebuah mal menjadi sorotan publik di tengah isu keretakan rumah tangganya dengan Baim Wong.

Dalam video yang diunggah akun TikTok @berita_new214, kedua anak mereka terlihat senang diajak belanja pakaian hingga sepatu oleh Paula. Kiano, si sulung, terlihat sangat bersemangat mencoba berbagai macam baju dan sepatu. Paula pun tampak sangat senang bisa memilih dan membelikan baju untuk anak-anaknya.

“Kiano, Kiano kalau kondangan nanti pakai baju ini oke? Tuh mamah akan sematkan dasi ke kamu ya sayang,” ujar Paula Verhoeven ketika memilihkan baju untuk dipakai Kiano ketika menghadiri acara pernikahan.

Momen Paula mengajak anak-anaknya belanja ini lantas mendapat banyak dukungan dari netizen. Salah satunya, mereka mendukung Paula untuk menunjukkan dirinya bukanlah ibu yang pelit. Apalagi, netizen juga menilai Kiano terlihat sangat bahagia diajak belanja baju dan sepatu oleh ibunya.

BACA JUGA : Vista Putri Bongkar Ciri-ciri Pria Diduga Selingkuhan Paula Verhoeven

Dukungan ini muncul karena sebelumnya sempat viral momen Nagita Slavina memberikan baju-baju branded bekas pakai anaknya kepada Paula Verhoeven.

Selain itu, Baim Wong sendiri juga sempat mengeluh dianggap sebagai suami yang pelit oleh Paula ketika buka suara terkait keretakan rumah tangganya. Sementara, Baim merasa selalu memberi jatah bulanan yang tak sedikit dan memenuhi kebutuhan mertuanya.

Netizen berharap momen Paula mengajak anak-anaknya berbelanja ini dapat meredam isu keretakan rumah tangganya dengan Baim Wong.

 

 

(Hafida Rismayanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
suzuki fronx
Menuju Indonesia, Suzuki Fronx Versi India dan Jepang Punya Perbedan!
bersin saat memasak cabai
Kenapa Sering Bersin Saat Memasak Cabai?
paus fransiskus meninggal
Apa Itu Tanatopraksi? Ada Dalam Proses Pemakaman Paus
mobil listrik pevs 2025
Daftar Mobil Listrik Siap Meluncur di PEVS 2025, Ada Merek Lokal!
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Masa Depannya Bersama Persib Selesai, Ciro Alves Sampaikan Salam Perpisahan
Masa Depannya Bersama Persib Selesai, Ciro Alves Sampaikan Salam Perpisahan
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Real Madrid
Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.