Pasukan Zionis Serang Ambulans, Hamas Bilang Israel Tak Peduli Warganya yang Ditahan

hamas israel
Serangan Israel terhadap Pelastina. foto (Reuters)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Hamas menyampaikan kalau Israel ternyata tidak pernah menunjukan kepedulian terhadap hidup para warganya, yang jadi tawanan di Gaza. Hal ini menyusul gagalnya militer Zionis membebaskan seorang tentara Israel, yang ditahan lalu tewas.

“Tentara pendudukan (Israel) membayangkan kemungkinan membebaskan tawanannya melalui petualangan yang gegabah. Menegaskan sekali lagi, bahwa mereka tidak peduli dengan kehidupan para tahanan Zionis di Gaza,” begitu pernyataan Hamas dikutip dalam Telegram, dikutip Minggu (10/12/2023).

“Upaya Brigade Al-Qassam untuk menggagalkan upaya tentara pendudukan teroris untuk menjangkau salah satu tawanan Zionis yang mengakibatkan jatuhnya korban di antara pasukan pendudukan yang maju menggarisbawahi keberanian dan kewaspadaan perlawanan kami yang gagah berani,” lanjutnya.

Secara tegas Hamas menyampaikan, bertekda untuk selalu menggagalkan semua rencana yang telah disusun oleh para militer penjajah, dan tujuannya di Jalur Gaza.

BACA JUGA: Donasi Ratusan Juta Warga KBB Buat Palestina

“Pasukan Zionis menyerang ambulans milik lembaga kemanusiaan, untuk menyembunyikan operasinya,” begitu kata mereka.

Para pejuang menilai, tindakan itu sebagai pelanggaran yang dilakukan secara terang-terangan atas hukum internasional yang merupakan kejahatan perang.

Kelompok Palestina tersebut juga meminta kepada komunitas internasional, agar mengecam tegas apa yang sudah dilakukan oleh pihak Israel. Termasuk meminta pertanggungjawaban atas kejahatannya.

Perlu diketahui kalau sebelumnya, tentara Israel memberitahu pihak keluarga dari salah satu tentaranya, soal kematian anggota keluarganya itu, sehari usai Brigade Al-Qassam mengumumkan di hari Jumat (8/12) malam kemarin, kalau dia terbunuh dalam upaya gagal pasukan Israel ingin melakukan pembebasan.

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Keripik Tike Indramayu - Instagram Ono Surono jpg
Dedi Mulyadi Perkenalkan Keripik Tike, Cemilan Unik Khas Indramayu
Tradisi Ngadu Karbit
"Ngadu Karbit": Tradisi Adu Meriam Raksasa yang Meriahkan Pasca Lebaran di Bogor
tarif resiprokal
Tarif Resiprokal AS: Berat untuk Mobil Buatan China, Menguntungkan Inggris!
Lebaran Ketupat - Pemkab Trenggalek
Lebaran Ketupat, Tradisi Warisan Sunan Kalijaga yang Masih Terjaga
arus balik jakarta
Data Kendaraan Arus Balik ke Jakarta, Lebih Tinggi dari Mudik!
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Real Madrid vs Valencia Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Barcelona vs Real Betis Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Soal Tarif Impor Trump, Kadin Sebut Peluang Negosiasi Masih Terbuka
Headline
petasan dealer
Lagi! Petasan Jadi Biang Kehancuran, Pecahkan Kaca Dealer Motor di Sidoarjo
tarif resiprokal harris turino
Heboh Tarif Resiprokal AS, Legislator: Pemerintah Harus Klarifikasi ke Publik
Real Madrid
Link Live Streaming Real Madrid vs Valencia Selain Yalla Shoot
fwa asn
WFA PNS Ditambah 1 Hari, Tanggal 8 April

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.