Nilai Tukar Rupiah Diprediksi Menguat Berkat Pengaruh China

uang rupiah
Foto : Ilustrasi kasus penipuan.

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Analis Bank Woori Saudara BWS, Rully Nova, memprediksikan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS akan menguat lantaran pengaruh usaha China untuk mendorong pertumbuhan ekonomi melalui peningkatan likuiditas di sistem perbankan.

“Pemerintah China (berencana) meningkatkan likuiditas di sistem perbankan guna meningkatkan pertumbuhan ekonominya melalui belanja domestik karena ekspor China mengalami penurunan,” ujar dia ketika dihubungi Antara di Jakarta, Jumat (15/9/2023).

Pada pembukaan perdagangan hari ini, nilai tukar (kurs) rupiah yang ditransaksikan antarbank melemah 0,20 persen atau 30 poin menjadi Rp15.385 per dolar AS dari sebelumnya Rp15.355 per dolar AS.

Pelemahan tersebut dipengaruhi penguatan data ekonomi AS, seperti data indeks harga produsen (Producer Price Index) pada Agustus 2023 yang meningkat 0,7 persen dibandingkan bulan Juli 2023 dan data pengangguran AS juga naik menjadi 220 ribu atau masih di bawah rata-rata.

BACA JUGA: Agar Menjadi Mobil Rakyat, Luhut Minta Harga EV Wuling di Bawah Rp 200 Juta

Kendati demikian, lanjut dia, fokus pasar kini beralih ke data ekonomi China di pagi hari Asia, termasuk penjualan ritel dan pertumbuhan investasi yang membuat para pedagang tetap waspada terhadap tanda-tanda perlambatan lebih lanjut di negara dengan perekonomian terbesar kedua di dunia tersebut.

Rully juga memperkirakan data neraca perdagangan Indonesia yang akan diumumkan hari ini akan surplus menjadi 1,5 juta dolar AS pada Agustus 2023 dari 1,3 juta dolar AS pada Juli 2023.

“Surplus neraca perdagangan Indonesia berpengaruh positif terhadap devisa dan persediaan dolar AS di dalam negeri,” kata dia.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PAN dukung Dadang Supriatna Pilkada Kabupaten Bandung 2024
Manuver PAN di Pilkada 2024 Kabupaten Bandung
Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Resmi! Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Timnas Inggris
Prediksi Skor Inggris vs Slovakia di Babak 16 Besar Euro 2024
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
yamaha Y-AMT
Yamaha Kembangkan Teknologi Y-AMT, Selamat Tinggal Kopling Manual!
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Headline
Pilkada Jakarta 2024
Kaesang Gantikan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024?
Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Lionel Messi Diparkir, Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024