Nikmat! Resep Selai Srikaya Tanpa Telur

Membuat Selai Srikaya
Selai Srikaya. (Pinterest)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Tidak jarang orang mengira selai srikaya terbuat dari buah srikaya. Padahal, untuk membuat selai srikaya tidak menggunakan buah srikaya sama sekali.

Rasa manis dan teksturnya yang kental membuat banyak orang jatuh cinta. Namun, bagi Anda yang tidak suka telur, berikut ini adalah resep membuat selain srikaya tanpa telur yang bisa Anda recook di rumah.

Resep Selai Srikaya Tanpa Telur

Bahan-Bahan

  • 3 sdm tepung terigu
  • 1 sdm tepung maizena
  • 400 ml air
  • 65 ml santan Kara
  • 2 blok gula merah, iris kasar
  • 2 sdm gula pasir
  • 1/4 sdt vanili
  • 3-4 tetes pewarna kuning
  • Garam secukupnya
  • 1 sdm minyak goreng

Cara Membuat

1. Campurkan tepung terigu, tepung maizena, dan air. Aduk hingga merata.

2. Saring adonan untuk menghilangkan gumpalan.

3. Tambahkan santan, gula merah, gula pasir, vanili, pewarna kuning, dan garam ke dalam adonan.
Aduk hingga rata.

4. Masak adonan di atas api kecil sambil terus diaduk hingga mengental dan meletup-letup.

5. Terakhir, masukkan minyak goreng dan aduk hingga merata.

6. Selai siap untuk disajikan!

Tips

1. Pastikan bahan yang digunakan dalam kondisi baik untuk hasil yang optimal.

2. Untuk aroma dan rasa yang lebih lezat, ganti gula pasir dengan gula palem atau gula kelapa.

3. Mengurangi jumlah air dapat mempercepat proses pembuatan.

4. Untuk mempersingkat waktu, gunakan santan instan cair dalam kemasan, bukan santan peras.

BACA JUGA: Nikmat, Ini Resep Selai Srikaya Hanya dengan 5 Bahan

Sekarang, Anda dapat membuat selai srikaya tanpa telur dengan mudah, sesuai selera Anda yang tidak suka telur. Selamat mencoba!

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
baterai lg indonesia
Investasi Besar Baterai Mobil EV Batal di Indonesia, LG Masih Punya Komitmen
Suar Mahasiswa Awards 2025
Suar Mahasiswa Awards 2025: Berkarya Lewat Foto Jurnalistik, Tips dan Trik Tangkap Momen
Chery lepas
Chery Kenalkan Merek Lepas, Ada Kaitan dengan Indonesia?
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.