Nikita Willy Ungkap Tabiat Suaminya yang Menyebalkan

Nikita Willy
Nikita Willy ungkap sifat dari sang suami (Instagram @nikitawillyofficial94)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pasangan selebriti Nikita Willy dan Indra Priawan, yang kerap mendapat sapaan sebagai “couple goals” karena kemesraan yang mereka tunjukkan di depan publik, ternyata memiliki konflik kecil dalam kehidupan rumah tangga mereka.

Nikita baru-baru ini mengungkapkan bahwa ada satu sifat suaminya, Indra Priawan, yang menurutnya sangat menyebalkan.

Dalam sebuah podcast yang baru-baru ini menjadi viral di media sosial, Nikita mengungkapkan rasa kesalannya terhadap sifat suaminya yang ingin selalu dituruti.

“Gue tuh sebel banget kalau Indra tuh mau apa-apa harus diturutin, waktu pacaran. Gue sebel banget kayak kalau mau apa-apa harus diturutin,” ungkap Nikita.

BACA JUGA : Bareng Nikita Willy, Ustaz Felix Sebut Istri Adalah Pondasi Rumah Tangga

Menurut Nikita, ia sendiri bukanlah tipe perempuan yang manja dan tidak masalah jika keinginannya tidak terpenuhi.

“Karena gue sebagai perempuan aja, gue nggak manja, kok,” lanjutnya.

Indra Priawan, yang mendengar keluhan istrinya, menjelaskan bahwa sifatnya itu muncul karena kondisi ekonomi keluarganya yang sangat berada, sehingga ia tidak pernah mengalami kesulitan dalam membeli sesuatu.

“Terus Indra kaya, ‘maaf ya, karena dari kecil gue nggak pernah susah’. Dia bilang kaya, ‘gue harus gimana dong? Gue dari kecil nggak pernah kesusahan jadi lu harus ngerti juga, dong’,” lanjut Nikita sambil tertawa.

Meski begitu, tampaknya perbedaan sifat ini tidak mengganggu harmonisnya rumah tangga mereka. Nikita dan Indra tetap menunjukkan kemesraan dan kebahagiaan mereka di depan publik, dan menjadi inspirasi bagi banyak pasangan lainnya.

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Program DAKOCAN
Program Dakocan Pemkab Cirebon Ditargetkan Menyasar 639.333 Anak
Ketua yayasan ponpes lombok
Terinspirasi Film Walid, Kasus Predator Seks Ketua Yayasan Ponpes di Lombok Terungkap
purnawirawan tni prabowo
Didesak Purnawirawan TNI Soal Gibran, Ini Sikap dari Prabowo
Stabilisasi Harga dan Dorong Perkembangan UMKM Lokal, Disdagin Kota Bandung Bakal Gelar Bazar Mura
Stabilisasi Harga dan Dorong Perkembangan UMKM Lokal, Disdagin Kota Bandung Bakal Gelar Bazar Mura
Windy 'Idol'
Windy 'Idol' Menangis di KPK: Saya Pengen Punya Masa Depan
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.