BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kontroversi antara Ridwan Kamil dan Lisa Mariana semakin memanas. Mantan Gubernur Jawa Barat tersebut kini menunjuk seorang pengacara untuk menangani permasalahan hukum terkait pengakuan Lisa yang menyebut dirinya memiliki anak dari Ridwan Kamil.
Dalam pernyataannya kepada awak media, Muslim Jaya Butar Butar, pengacara yang ditunjuk Ridwan Kamil, menegaskan tiga poin utama terkait kasus ini.
Permintaan Bukti Secara Hukum
Muslim menekankan bahwa pernyataan Lisa Mariana yang viral di media sosial harus dibuktikan secara hukum.
“Pertama, kami ingin menegaskan bahwa pernyataan yang viral dari seorang perempuan berinisial LM yang mengaku memiliki anak dari Ridwan Kamil harus diuji kebenarannya dengan bukti hukum yang valid,” ujar Muslim dalam wawancara dengan media.
Oleh karena itu, tim kuasa hukum Ridwan Kamil meminta Lisa Mariana untuk membuktikan klaimnya melalui jalur hukum yang sah.
Dugaan Fitnah dan Pembunuhan Karakter
Lebih lanjut, Muslim menjelaskan bahwa tuduhan yang disebarkan Lisa Mariana berpotensi mengarah kepada fitnah dan pencemaran nama baik.
“Pengakuan yang tidak didukung bukti-bukti akurat dapat dikategorikan sebagai fitnah dan pembunuhan karakter. Ini tentu memiliki konsekuensi hukum,” tegasnya.
Tim kuasa hukum Ridwan Kamil menegaskan bahwa setiap tuduhan yang beredar di ruang publik harus disertai bukti konkret agar tidak menimbulkan kesalahpahaman serta dampak hukum yang lebih luas.
BACA JUGA:
Kasus Disebut Sudah Selesai Sejak 4 Tahun Lalu
Pada poin terakhir, Muslim menyebut bahwa kasus ini sebenarnya telah diselesaikan secara baik-baik empat tahun yang lalu. Bahkan, ia menyatakan bahwa Lisa Mariana telah meminta maaf kepada Ridwan Kamil atas masalah ini.
“Permasalahan ini sebetulnya sudah selesai sejak empat tahun lalu, dan yang bersangkutan, Lisa Mariana, telah meminta maaf kepada Pak Ridwan Kamil,” tambahnya.
Namun, ketika ditanya lebih lanjut oleh awak media mengenai detail permintaan maaf Lisa Mariana dan pertemuan yang terjadi empat tahun lalu, Muslim enggan memberikan penjelasan lebih lanjut. Ia hanya meminta publik untuk merujuk pada klarifikasi yang telah dibuat oleh Ridwan Kamil di akun Instagram pribadinya.
“Pak Ridwan Kamil sudah memberikan klarifikasi, dan saya rasa itu sudah cukup menjelaskan posisi beliau terkait kasus ini,” pungkas Muslim.
Video wawancara Muslim Jaya Butar Butar terkait kasus ini menjadi viral di media sosial. Setelah diunggah oleh salah satu akun gosip ternama.
Netizen pun ramai membahas perkembangan terbaru dari konflik ini, dengan beragam pendapat mengenai siapa yang berada di pihak yang benar.
Kasus ini masih terus menjadi sorotan publik, terutama karena melibatkan figur ternama seperti Ridwan Kamil. Publik kini menantikan langkah selanjutnya yang akan diambil oleh kedua belah pihak, termasuk kemungkinan adanya penyelesaian hukum lebih lanjut.
(Hafidah Rismayanti)