Naturalisasi Thom Haye dan Ragnar Terganjal Tandatangan Puan Maharani

naturalisasi Thom Haye dan ragnar Oratmangoen gagal gegara tak mendapat tandatangan Ketua DPR RI Puan Maharani
Naturalisasi Thom Haye, Marteen Paes, dan Ragnar Oratmangoen. (Foto: PSSI)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen terpaksa harus balik kanan ke Belanda karena gagal diambil sumpah menjadi WNI untuk memperkuat Timnas Indonesia, setelah gagal mendapatkan tandatangan dari Ketua DPR RI Puan Maharani.

Tandatangan Puan Maharani sebagai Ketua DPR RI menjadi kunci penentu syarat administratif dalam proses perpindahan kewarganegaraan mereka dari Belanda ke Indoneisa.

Sebeimana diketahui, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong, PSSI, dn Kementerian Pemuda dan Olahraga sudah menjalankan proses naturalisasi beberapa pemain asing, termasuk Thom dan ragnar, untuk menjadi WNI.

Tujuannya, tak lain agar para pemain keturunan Indonesia itu dapat memperkuat skuad Timnas Indonesia di kancah pertandingan sepakbola berskala internasional.

Padahal, pada Senin 11 Maret 2024 lalu Ragnar, Thom dan Marteen Paes sudah mendapat persetujuan dari Komisi X DPR RI untuk naturalisasi mereka.

Namun sayangnya, hanya Marteen Paes yang bisa dengan mulus menjadi WNI. Sedangkan Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen terpaksa harus menelan kekecewaan gegara belum mendapatkan tandatangan dari Ketua DPR RI Puan Maharani.

“Kegagalan mereka diambil sumpah menjadi WNI, sudah dipastikan tidak akan bisa memperkuat Timnas Indonesia dalam pertandingan melawan Vietnam pada kualifikasi Piala Dunia 2026,” ujar pengamat sepakbola nasional, Ronny Pangemanan alias Bung Ropan, dalam konten YouTube-nya, dikutip Rabu (13/3/2024).

Sementara kabar terbaru dari PSSI, Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On telah resmi menjadi WNI, setelah mereka melakukan pengambilan sumpah dan janji pewarganegaraan di Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas I Khusus TPI Soekarno Hatta, Senin (11/3).

Adapun, Nathan Tjoe-A-On, Jay Idzes, Ragnar Oratmangoen, dan Marteen Paes merupakan pemain sepakbola berdarah Indonesia yang sama-sama dilahirkan di Belanda.

Tom Haye (28) yang saat ini bermain sebagai gelandang untuk tim SC Heerenveen di liga utama Belanda, adalah pemain berdarah Indonesia, di mana kakek dari Thom berasal dari Sulawesi, dan neneknya berasal dari Solo.

BACA JUGA: Piala Dunia 2026, Nathan Tjoe A On Jadi Suntikan Baru Kekuatan Timnas Indonesia

Sedangkan, Ragnar Oratmangoen (26) yang berposisi sebagai penyerang atau winger di klub Fortuna Sittard di liga Belanda dengan status pinjaman dari Groningen, berdarah Indonesia dari kakeknya yang berasal dari Maluku.

Kendati demikian, Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong (STY) mengaku tetap optimistis Timnas Indonesia akan mampu mengatasi ketangguhan Vietnam dalam dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Kedua tim akan saling berhadapan pada 21 Maret 2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta dan 26 Maret 2024 di Vietnam.

Beberapa pemicu optimisme STY antara lain karena persiapan yang telah dilakukan Indonesia. Termasuk di antaranya karena skuad Garuda telah mendapatkan kekuatan baru dengan masuknya beberapa pemain naturalisasi baru.

“Sebagai pelatih kepala saya optimistis. Saya serius menyiapkan tim semaksimal mungkin. Saat bertemu dengan beberapa pemain timnas di Eropa, saya menyempatkan diri berbicara, makan malam, dan membangun motivasi para pemain untuk menang meawan Vietnam,” ujar STY saat ditemui di Jakarta, Rabu (13/3).

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
perusahaan diana potong gaji karyawan karena sholat jumat-2
MPR Desak Usut Tuntas Kasus Potong Gaji Karyawan Karena Salat Jumat
gibran mundur
Gibran Didesak Mundur, PSI Pasang Badan!
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.