MotoGP Jerman: Marc Marquez Siap Ulang Sejarah di Sirkuit Sachsenring?

MotoGP Jerman Marc Marquez
Sirkuit Sachsenring Jerman (Foto: enoan).

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Balapan MotoGP akan kembali ke Sirkuit Sachsenring, Jerman, untuk seri kesembilan pada 7 Juli 2024 mendatang. Setelah menyelesaikan seri kedelapan di Assen, Belanda pada 30 Juni 2024, perhatian kini tertuju pada Marc Marquez, yang memiliki sejarah luar biasa di sirkuit ini.

Marc Marquez dikenal sangat bersahabat dengan Sirkuit Sachsenring. Pebalap Gresini yang kini mengendarai Ducati ini telah menunjukkan performa yang mengesankan sejak bergabung dengan tim tersebut di MotoGP 2024.

Marquez kembali menikmati bersaing di barisan depan setelah masa sulit bersama Honda. Namun, satu tujuan besar masih belum tercapai, meraih kemenangan balapan lagi.

Sejak 2010, Marquez telah mendominasi GP Jerman dengan meraih pole position dan kemenangan dalam sepuluh penampilan beruntun hingga 2019. Kemenangan pertamanya setelah cedera lengan yang hampir membuatnya pensiun juga terjadi di GP Jerman pada 2021.

Musim ini, posisi finis terbaik Marquez adalah tempat kedua, dan ia melihat GP Jerman sebagai peluang besar untuk meraih kemenangan pertamanya musim ini.

Sachsenring, dengan tikungan kiri cepat yang disukainya berkat latihan dirt track, menjadi lintasan favorit bagi juara dunia delapan kali ini.

Namun, tekanan untuk Marquez tidak hanya tentang kemenangan. Ada dua rekor penting yang bisa terancam jika ia gagal meraih posisi pertama di balapan nanti.

BACA JUGA: Juarai MotoGP Belanda 2024, Bagnaia Bakal Lampaui Rekor Casey Stoner di Ducati

Pertama, rekor pemenang termuda di Kelas Premier. Saat ini, Marquez memegang rekor sebagai pemenang termuda di kelas premier dengan usia 20 tahun 63 hari saat memenangi GP Americas. Namun, Pedro Acosta, rookie dari tim Red Bull GASGAS Tech3, berpeluang memecahkan rekor ini jika ia memenangkan balapan MotoGP Jerman. Acosta, yang lahir pada 20 Mei 2004, akan berusia 20 tahun 48 hari pada hari balapan.

Kedua, jeda kemenangan terpanjang. Jika Marquez gagal menang, ia akan melewati catatan jeda kemenangan terpanjang milik Valentino Rossi. Rossi mengalami puasa kemenangan selama 996 hari antara GP Malaysia 2010 hingga GP Belanda 2013.

Jika Marquez menang akhir pekan ini, periode pacekliknya akan berakhir di angka 987 hari, sejak kemenangan terakhirnya di GP Emilia Romagna pada 24 Oktober 2021. Jika tidak, ia harus menunggu hingga GP Inggris Raya pada 4 Agustus 2024, dan hitungannya sudah mencapai 1.015 hari.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Campuran warna seni lukis
Belajar Campuran Warna Dasar untuk Seni Lukis Lebih Berwarna
Fetty Anggraenidini
Fetty Anggraenidini Hadiri Rapat Paripuna Bahas 3 Poin Penting
pelanggar lalu lintas skck
Awas Pelanggar Lalu Lintas, Catatan Pelanggaran Bakal Muncul di SKCK!
Wisata hits Malang 2025
5 Rekomendasi Wisata Hits di Malang Tahun 2025
Fetty Adini MKGR
Fetty Adini, Anggota DPRD Jabar Ikuti Ziarah Nasional MKGR di TMP Kalibata
Berita Lainnya

1

Gaji Staff dan Dosen Universitas Bandung Terlambat, Ini Alasan Ketua YBA

2

LLDIKTI Jabar Angkat Bicara Soal Polemik Universitas Bandung

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Viral HMPV: Ketahui Penyebab Infeksi Saluran Pernapasan dan Pencegahannya

5

Stikom Bandung Batalkan 233 Lulusannya pada Periode 2018-2023
Headline
IMG_4314
Universitas Bandung Bakal Jual Gedung Rp25 Miliar untuk Tutupi Tunggakan Gaji Dosen dan Staff
YBA
Gaji Staff dan Dosen Universitas Bandung Terlambat, Ini Alasan Ketua YBA
seleksi pppk diperpanjang
Pendaftaran Seleksi PPPK Diperpanjang Sampai 15 Januari
Ayah Baim Wong
Johnny Djaelani, Ayah Baim Wong Meninggal Dunia di Usia 78 Tahun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.