Monetisasi Twitter Bisa Menghasilkan Uang? Apa Bener?

monetisasi twitter
(Teknogram)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Dalam serangkaian terobosan yang tidak henti-hentinya, Elon Musk telah menghadirkan langkah baru untuk platform populer yaitu Twitter. Pengguna sekarang memiliki peluang untuk menghasilkan uang melalui platform tersebut. Banyak testimoni dari para pengguna yang mengklaim telah berhasil menghasilkan uang dari program ini, bahkan beberapa di antaranya telah memperlihatkan bukti transfer uang dari Twitter.

Apakah kamu tertarik untuk ikut serta? Berikut adalah panduan tentang bagaimana cara menghasilkan uang dari monetisasi twitter. Pastikan kamu memenuhi semua syarat dan ketentuan yang telah ada. Simak dalam artikel ini untuk mengetahuinya!

Syarat untuk Monetisasi Twitter

Penting untuk diingat bahwa tidak semua pengguna Twitter bisa menghasilkan uang melalui platform ini. Ada beberapa syarat dan ketentuan yang perlu kamu penuhi, termasuk jumlah pengikut, jumlah tayangan, serta status akun verifikasi. Berikut adalah rincian lebih lanjut:

  • Harus berlangganan layanan X Premium (Twitter Blue) atau memiliki akun organisasi yang telah diverifikasi
  • Memiliki setidaknya 5 juta tayangan konten dalam tiga bulan terakhir.
  • Memiliki setidaknya 500 pengikut.

Dengan memenuhi persyaratan ini, tampaknya Musk berupaya mendorong pengguna untuk menjadikan akun mereka premium. Penting juga untuk mencatat bahwa hanya tayangan dari pengguna X Premium lainnya yang akan dihitung untuk tujuan monetisasi.
Selain itu, kamu juga perlu memperhatikan persyaratan konten.

Konten yang mengandung promosi, vulgaritas, kekerasan, atau informasi palsu tidak boleh. Demikian pula, konten yang tidak berlisensi, bersifat pornografi, atau terkait dengan konflik juga tidak dapat dimonetisasi. Kamu  dapat memanfaatkan fitur iklan dengan layanan bagi hasil. Ini mencakup iklan yang muncul sebagai balasan atas unggahanmu.

Lalu kamu bisa memanfaatkan fitur berlangganan. Ketika pengguna lain berlangganan akunmu akan mendapatkan uang sebagai kreator konten.

Cara Memonetisasi Konten di Tweet

Berikut adalah langkah-langkah untuk memonetisasi konten di tweet:

  • Buka aplikasi atau situs Twitter melalui X atau Twitter.
  • Login dengan akun yang ingin kamu monetisasi.
  • Klik ikon pengaturan pada menu dropdown yang muncul.
  • Aktifkan monetisasi untuk semua video baru dengan mengklik opsi “Pre-roll amplify”.
  • Pilih kategori konten yang relevan dalam bagian “Tandai Konten”.
  • Jika perlu, pilih pengecualian kategori pengiklan untuk menghindari iklan yang tidak sesuai.
  • Masukkan username pengiklan yang ingin kamu hindari.
  • Klik “Simpan”.

Setelah berhasil menyimpan perubahan, kamu akan menerima konfirmasi dari X alias Twitter. Setiap konten yang kamu tetapkan untuk dimonetisasi akan mendapatkan keuntungan dari fitur ini. Untuk video yang terunggah, kamu hanya perlu membuat konten baru dan centang opsi “monetisasi video ini”. Pastikan juga untuk melengkapi informasi seperti judul, deskripsi, dan URL.

Fitur Berlangganan

Untuk menggunakan fitur berlangganan, kamu perlu memenuhi beberapa persyaratan tambahan:

  • Berusia di atas 18 tahun.
  • Tinggal di negara yang sudah mendukung fitur berlangganan.
  • Memiliki setidaknya 500 pengikut.
  • Aktif mengunggah konten dalam 30 hari terakhir.
  • Berlangganan layanan Twitter Blue alias X Premium.

Langkah untuk mengaktifkan fitur berlangganan tidak terlalu berbeda dengan yang telah dijelaskan sebelumnya. Buka Twitter, masuk ke menu samping, pilih Monetisasi, lalu pilih Langganan. Ikuti tahapan yang diberikan oleh Twitter, seperti proses verifikasi, untuk mengaktifkan layanan berlangganan.

BACA JUGA: Alasan Elon Musk Ganti Logo X pada Twitter

Bagaimana Fitur Berlangganan Bekerja?

Dengan fitur berlangganan, kamu akan menyediakan konten khusus bagi para pelanggan. Ini bisa berupa berbagai bentuk konten, termasuk tweet eksklusif, penawaran berlangganan, komunitas khusus, dan lain-lain. Setiap pengguna yang ingin mengakses konten ini harus berlangganan. Mereka akan membayar kepada Twitter, dan kamu sebagai pencipta konten akan mendapatkan sebagian dari pendapatan tersebut.

 

(Kaje/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Stadion Bima Kota Cirebon disegel
Stadion Bima Kota Cirebon Disegel, Piala Pertiwi Gagal Digelar
Erwin Lepas 46 ASN Calon Haji di Lingkungan Pemkot Bandung
Erwin Lepas 46 ASN Calon Haji di Lingkungan Pemkot Bandung
bogor desa digital
Gaet IPB University, Pemkab Bogor Fokus Bangun Desa Digital
jalan-caringin-1-1024x768-4
Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian Hari Kedua Survivor Tersesat di Gunung Manglayang!
Thumbn
Kehidupan Dinamis di Pasar Tradisional
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Headline
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
Yuke Dewa 19
Yuke Dewa 19 Tabrak Bocah di Tasikmalaya, Ini Sikap Tanggung Jawabnya!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.