Mitsubishi New ASX Meluncur, SUV Perkotaan Punya Ragam Fitur

mitsubishi asx
(Dok.Mitsubishi)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Mitsubishi Motors memperkenalkan New ASX , hadir diberikan penyegaran pada bagian eksterior, konektivitas, serta peningkatan dalam hal keamanan untuk pasar Eropa. Mobil ini akan tersedia di showroom mulai bulan Juni 2024.

Dalam keterangan resminya, mobil ini telah diluncurkan pada Maret 2023.  Sebagai SUV kompak dua baris dengan kapasitas lima kursi penumpang, mobil ini diberikan platform CMF-B yang disediakan oleh Renault.

Perubahan pada bagian eksterior terjadi di bagian depan, di mana New ASX telah mengalami redesain untuk memperkuat identitas desain Dynamic Shield dari Mitsubishi Motors.

Penegasan Desain Mitsubishi New ASX

asx
(Dok.Mitsubishi)

BACA JUGA: Mengintip Spesifikasi dan Harga Mitsubishi All New Triton Bakal Dijual di Indonesia

Bagian tengah bumper kini berwarna hitam secara keseluruhan untuk menyorot Dynamic Shield, sementara motif tiga dimensi berwarna perak satin telah terintegrasi ke dalam gril untuk menciptakan tampilan yang lebih dinamis dan kokoh. Lampu depan LED menggabungkan bentuk L dan celah, memberikan kesan yang semakin canggih dan modern.

Selain itu, pelek alumunium hitam 18 inci yang baru didesain dengan finishing potongan berlian hadir untuk memberikan tampilan yang sporty dan bertenaga.

Di dalam kabin, New ASX kini dilengkapi dengan sebuah smartphone-link Display Audio (SDA) dengan layar berukuran 10,4 inci. Fitur tersebut juga dilengkapi dengan Google Built-in 1.2, sebuah layanan terhubung untuk mobil, yang memudahkan pengguna dalam mengakses Google Assistant untuk melakukan panggilan telepon, mengirim pesan teks, memutar musik, membuat peringatan, dan mengontrol suhu, semuanya dapat dilakukan melalui perintah suara.

2 Varian Mesin

Untuk mesinnya, New ASX hadir dalam beberapa model, yaitu full hybrid (HEV), mild-hybrid, dan bensin. Model HEV menggunakan mesin bensin 1.600 cc yang dipadukan dengan dua motor listrik (sebagai alternator-starter dan motor utama), transmisi otomatis multi-mode, dan baterai 1,2 kWh.

Sementara model mild-hybrid mengombinasikan mesin turbo Direct Injection berkapasitas 1.300 cc dengan transmisi manual 6 percepatan atau transmisi otomatis dual-clutch 7 percepatan. Terakhir, ada New ASX dengan mesin bensin turbo 1.000 cc yang tersedia dengan transmisi manual 6 percepatan.

Produksi Mitsubishi New ASX akan dimulai pada bulan Mei di pabrik Valladolid milik Renault di Spanyol, dengan pemasaran dimulai di Eropa pada bulan Juni 2024.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tahun Ular Kayu
Imlek 2025 Tahun Ular Kayu: Ini Tangtangan yang Akan Dihadapi
Jokowi Terkorup
Jokowi Dinominasikan Pemimpin Terkorup, Ini Perbandingannya dengan Soeharto
Mailson Lima Akan Terlibat di Laga Tunda Kontra Bali United
Mailson Lima Akan Terlibat di Laga Tunda Kontra Bali United
Bojan Hodak Nikmati Blue Fire di Kawah Ijen
Nikmati Blue Fire di Kawah Ijen, Bojan Hodak: Salah Satu Tempat Spesial di Dunia
KAI Belum Bisa Langsung Tutup Stasiun Karet
Butuh Kajian Lanjutan, KAI Belum Bisa Langsung Tutup Stasiun Karet
Berita Lainnya

1

Stikom Bandung Batalkan 233 Lulusannya pada Periode 2018-2023

2

Ijazah Harus Dikembalikan, Ini Kata Ketua STIKOM Bandung

3

Potret Silaturahmi Wamendes PDTT Bersama Pengurus Nasional Forum Pesantren Salafiyyah

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Pekan Depan Prabowo Akan Hapus Utang 67 Ribu UMKM
Catat, Pekan Depan Prabowo Akan Hapus Utang 67 Ribu UMKM Senilai Rp2,5 Triliun
Ijazah Stikom Bandung
Ijazah Harus Dikembalikan, Ini Kata Ketua STIKOM Bandung
Prabowo Bahan Baku Makan Bergizi Gratis Harus dari Dalam Negeri
Ribuan Koperasi Dilibatkan dalam Program Makan Bergizi Gratis, Prabowo: Bahan Baku dari Indonesia
pelecehan seksual turis di bandung
Turis Singapura Jadi Korban Pelecehan Seksual di Kawasan Braga Bandung

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.