Miro Petric Sudah di Bandung, Kapan Mulai Aktif Melatih Persib?

Miro Petric, asisten pelatih persib bandung
Miro Petric, asisten pelatih Persib Bandung (foto: Persib Bandung)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Asisteh pelatih baru Persib Bandung, Miro Petric sudah hadir di laga kontra PS Barito Putera dalam lanjutan pekan ke-8 Liga 1 2023/2024.

Akan tetapi pelatih asal Kroasia itu belum bisa terjun bekerja bersama Persib Bandung karena satu alasan.

Deputi CEO PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Teddy Tjahjono mengkonfirmasi akan kehadiran Miro Petric di laga ini.

Hanya saja Miro hadir di laga ini bukan bekerja untuk Persib Bandung melainkan hanya menyaksikan laga tersebut.

Teddy menjelaskan Miro belum bisa bergabung dengan tim karena masih dalam proses pendaftaran. Sehingga pelatih asal Kroasia itu belum bisa bekerja secara optimal untuk membantu pelatih kepala, Bojan Hodak.

“Belum, karena masih proses pendaftaran di LIB,” ujar Teddy kepada awak media pada Minggu, 13 Agustus 2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung.

BACA JUGA: Miro Petric Resmi Jadi Asisten Pelatih Baru Persib

Pria berkacamata itu melanjutkan, Miro dipastikan bisa bekerja sepenuhnya apabila sudah terdaftar di sistem kompetisi Liga 1. Rencananya proses pendaftaran itu akan rampung pada hari esok, Senin, 14 Agustus 2023.

“Rencana besok sudah mulai bisa berlatih,” tambah Teddy.

Dengan kehadiran Miro, Teddy memastikan proses kelengkapan administrasinya sudah sepenuhnya rampung. Hanya saja kembali lagi, Persib masih harus menunggu keabsahan Miro di sistem kompetisi untuk bisa bekerja bersama tim.

“KITAS sudah beres. Kalau gak beres gak mungkin ikut ke sini,” imbuh Teddy.

Disinggung soal alasan utama merekrut tambahan asisten pelatih baru, Teddy mengatakan itu merupakan keinginan Bojan Hodak. Menurutnya, Bojan langsung memberikan rekomendasi tambahan asisten pelatih untuk mengoptimalkan tugasnya bersama Persib.

Terlebih kata Teddy, Bojan dan Miro sudah bekerja sama sejak lama ketika di Malaysia. Hal itu menjadi nilai tambah bagi Miro karena sebelumnya sudah memiliki koneksi yang baik.

“Ya memang Miro memang sudah beberapa kali ikut mulai dari JDT, terus juga Kelantan, Kuala Lumpur, kerjasama beberapa tahun jadi mungkin karena sudah ada chemistry sehingga diusulkan,” kata Teddy.

BACA JUA: Kenapa Marc Klok Main di Laga Persib vs Barito? Simak REVISI Putusan Komdis PSSI

Kendati demikian, Persib tak menutup kemungkinan untuk mendatangkan asisten pelatih tambahan baru. Teddy menjelaskan Persib akan selalu mendukung setiap langkah Bojan Hodak untuk membenahi timnya di musim ini.

“Iya satu nama aja. Nanti kita lihat aja, Bojan nanti pasti akan melihat perkembangannya seperti apa.” tutup Teddy.

 

(RF/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jasa joki strava
Viral, Jasa Joki Strava Bikin Orang Fomo Makin Flexing!
Kang Akbar Yakin Dapat Tiket dari Partai Golkar
Kang Akbar Yakin Dapat Tiket dari Partai Golkar Maju Pilwalkot 2024
Burj Al Arab
Simbol Kemewahan, Burj Al Arab Hadir di Manado!
BAALE gelar tur konser
BAALE Gelar Konser Bertajuk Fortuna di Sumatera!
Pengelolaan Stadion GBLA
PT Persib Bandung Bermartabat Resmi Tandatangani Pengelolaan Stadion GBLA
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Cawagub Sumatera Utara
PKB Usung Nagita Slavina Jadi Pasangan Bobby Nasution di Pilkada Sumut
kantor kementerian esdm digeledah
Kantor Kementerian ESDM Digeledah Bareskrim, Terkait Korupsi 2020
Aktor Bollywood Selundupkan Hewan Langka Indonesia
Terciduk, Aktor Bollywood Selundupkan Hewan Langka Indonesia
Pembelian LPG 3 Kg Wajib dengan KTP Subsidi LPG 3 Kg
DPR Usulkan Pemberian Subsidi LPG 3 Kg Diganti Uang Tunai