Mirip WhatsApp, Kini Google Maps Bisa Bagikan Lokasi Secara Realtime

Google Maps
(Imyfone)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Google Maps merupakan platform navigasi yang telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-haria Saat ini tampil dengan fitur terkini yang akan merubah cara kita berbagi lokasi. Dalam pembaruan terbarunya, Google Maps menambahkan fitur live location, kemampuan untuk berbagi lokasi secara real-time.

Melansir Gadgets 360, fitur live location di Google Maps tidak hanya memudahkan pengguna dalam berbagi lokasi, tetapi juga memberikan beberapa keunggulan daripada platform sejenis. Fitur ini lebih akurat daripada WhatsApp, sehingga memberikan kepastian yang lebih tinggi dalam mengetahui posisi pengguna.

Penggunaan Fitur

Fitur live location dapat kamu akses bahkan saat rekam perjalanan nonaktif. Pengguna juga dapat menggunakan fitur ini untuk jangka waktu yang panjang, hingga seharian penuh, tanpa khawatir kehilangan jejak.

Sebelum rilis, fitur ini telah melalui uji coba intensif di wilayah India dan sekitarnya. Hasil uji coba menunjukkan keakuratan dan kecepatan dalam berbagi lokasi secara real-time. Ini memastikan kualitas layanan yang memuaskan pengguna.

Tidak hanya terbatas pada satu platform, fitur live location dapat kita akses melalui Android, iOS, hingga PC. Hal ini memudahkan pengguna untuk mengaksesnya dengan mudah, tanpa hambatan perangkat yang digunakan.

BACA JUGA: Fitur Google Maps yang Jarang Orang Ketahui, Salah Satunya Emoji!

Fungsi yang Lengkap

Google Maps tidak hanya sekadar platform untuk berbagi lokasi. Fitur live location juga memungkinkan pengguna untuk berbagi berbagai informasi tambahan sesuai kebutuhan. Mulai dari informasi sisa daya baterai hingga estimasi perjalanan, semua dapat dibagikan secara langsung.

Untuk mengatasi kekhawatiran akan keamanan dan privasi, sebaiknya pengguna menonaktifkan fitur ini secara otomatis berdasarkan jadwal yang telah ada sebelumnya. Dengan demikian, pengguna dapat merasa aman tanpa perlu khawatir akan kebocoran data atau pelanggaran privasi.

Fitur live location juga akan berhenti secara otomatis ketika pengguna sudah sampai pada titik lokasi, sehingga kita tidak  repot menonaktifkannya secara manual.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
suzuki fronx
Menuju Indonesia, Suzuki Fronx Versi India dan Jepang Punya Perbedan!
bersin saat memasak cabai
Kenapa Sering Bersin Saat Memasak Cabai?
paus fransiskus meninggal
Apa Itu Tanatopraksi? Ada Dalam Proses Pemakaman Paus
mobil listrik pevs 2025
Daftar Mobil Listrik Siap Meluncur di PEVS 2025, Ada Merek Lokal!
pemakaman paus fransiskus
Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Jokowi Ada di Barisan Paling Depan
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Real Madrid
Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025
Farhan Bakal Segera Evaluasi Pengelola Terkait 18 Pasar di Kota Bandung Penuh Sampah
Farhan Bakal Segera Evaluasi Pengelola Terkait 18 Pasar di Kota Bandung Penuh Sampah

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.