Daftrar 10 Jenis Kura-kura Peliharaan, Bikin Gemes!

Jenis kura-kura
Kura-kura. (Pinterest)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Dengan cangkang yang kuat dan usia yang panjang, banyak yang menjadikan kura-kura sebagai hewan peliharaan. Apakah Anda salah satu orang yang ingin atau sedang mengoleksi berbagai jenis kura-kura?

Kura-kura sendiri merupakan hewan peliharaan yang terbagi menjadi dua jenis utama, yaitu kura-kura air tawar (turtle) dan kura-kura darat (tortoise).

Kura-kura air tawar membutuhkan air sebagai tempat tinggalnya, sementara kura-kura darat lebih cocok hidup di lingkungan kering seperti taman yang berumput.

Beberapa spesies tersedia dengan harga yang ramah di kantong, sehingga ideal untuk pemelihara pemula.

10 Jenis Kura-Kura Peliharaan

Berikut ini 10 jenis kura-kura yang bisa Anda pelihara di rumah.

1. Kura-Kura Brazil (Red Ear Slider Turtle)

Kura-kura Brazil, dengan corak merah di bagian telinganya, merupakan kura-kura air tawar populer. Harganya mulai dari Rp 50.000 hingga Rp 400.000, tergantung ukuran dan usia. Kura-kura ini bisa tumbuh hingga 35 cm dan hidup selama 20-30 tahun.

2. Kura-Kura Ambon

Asli dari Indonesia, kura-kura Ambon terkenal dengan tempurungnya yang kokoh dan bulat. Hewan ini terancam punah, namun masih bisa dibeli dengan harga Rp 60.000 hingga Rp 350.000. Umurnya mencapai 30 tahun.

3. Kura-Kura Pipi Putih

Jenis kura-kura air tawar ini memiliki corak putih di sisi kepala dan harga jual sekitar Rp 70.000 hingga Rp 300.000. Habitat aslinya berada di Asia Tenggara, termasuk Indonesia.

4. Kura-Kura Matahari

Terkenal dengan duri di tepi tempurungnya, kura-kura matahari memiliki sebaran di Kalimantan dan Sumatera. Harganya berkisar antara Rp 300.000 hingga Rp 700.000.

5. Kura-Kura Forsteni

Jenis kura-kura darat dari Sulawesi ini memiliki warna kuning gading dan corak hitam. Harganya relatif mahal, sekitar Rp 3 juta hingga Rp 6 juta.

6. Kura-Kura Cherry Head

Kura-kura darat ini memiliki corak merah hingga jingga pada tempurungnya. Umurnya bisa mencapai 50 tahun, dengan harga sekitar Rp 2,5 juta hingga Rp 5 juta.

7. Kura-Kura Sulcata

Kura-kura Sulcata adalah salah satu spesies darat terbesar di dunia, dengan ukuran bisa mencapai 76 cm. Harganya berkisar antara Rp 2 juta hingga Rp 5 juta.

8. Kura-Kura Leopard

Dengan corak kuning dan hitam yang menyerupai macan tutul, kura-kura ini berasal dari Afrika. Harganya mulai dari Rp 3 juta hingga Rp 5,5 juta dan bisa hidup sampai 100 tahun.

9. Kura-Kura Alligator

Kura-kura ini memiliki penampilan garang dan sifat agresif. Harganya mulai dari Rp 2 juta hingga Rp 6 juta, bahkan bisa mencapai puluhan juta rupiah untuk ukuran dewasa.

10. Kura-Kura Indian Star

Kura-kura dengan corak berbentuk bintang ini berasal dari Asia Selatan. Harganya cukup tinggi, mulai dari Rp 15 juta hingga Rp 18 juta, dan umurnya bisa mencapai 80 tahun.

BACA JUGA: Beginilah Cara Merawat Kura-Kura yang Benar

Mengingat umurnya yang panjang dan butuh perawatan khusus, merawat kura-kura butuh komitmen yang kuat. Agar kura-kura lebih sehat dan dapat bertahan hidup, pilihlah jenis kura-kura yang Anda sendiri mampu sediakan lingkungan yang sesuai.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Tespek Positif Belum Tentu Hamil? Ini Penjelasannya
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva