JAKARTA, TM.ID: Untuk memudahkan masyarakat menjelang lebaran 2023, Bank Indonesia (BI) membuka layanan penukaran pecahan uang yang resmi dan juga aman.
Namun, BI memberikan pemberlakuan dalam hal penukaran pecahan uang dengan nominal yang terbatas, yakni Rp1.000 hingga Rp20.000.
Terkait hal itu, disampaikan oleh Kepala Departemen Pengelolaan Uang Bank Indonesia, Marlison Hakim di Parkir Timur, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, pada Minggu (9/4/2023).
BACA JUGA: Pasar Murah Berakhir, Pemkot Bandung Terus Pantau Harga Sembako
“Assessment kami, evaluasi kami, masyarakat-masyarakat itu umumnya membutuhkan pecahan kecil,” kata Marlison Hakim
“Pecahan besar perlu nggak? Ya. Tetapi untuk masyarakat, yang keliling-keliling ini masih pecahan kecil. Yang (pecahan) besar gimana? Langsung (tukar) ke bank,” tambah Marlison Hakim.
Marlison juga menjelaskan, pengambilan uang selain di Bank dapat dilakukan via ATM ataupun CRM. Tetapi, mengambil uang dengan nominal kecil melalui ATM atau CRM mengingat akan sangat suli.
Menurut Marlison, untuk hari ini pihaknya hanya menyiapakan uang Rp9,5 miliar. “Kemarin kan sejak kita diluncurkan Agustus ya itu masih kita kombinasi antara uang lama uang baru ya, itu 30% uang baru. Sekarang memang pas Lebaran ini yang pertama kali kita kasih uang baru semua,” tandas Marlison
BACA JUGA: Prediksi Penetapan 1 Syawal 1444 Pemerintah, NU, dan Muhammadiyah
(Saepul/Dist)